Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2023

Libur Lebaran, Polisi Banyuwangi Siaga di Tempat Wisata Jamin Aman dan Nyaman Warga

Gambar
   Banyuwangi :  Hari Raya Idulfitri identik dengan piknik. Masyarakat memiliki waktu luang untuk menikmati kebersamaan dan kegembiraan bersama keluarga. Sudah menjadi kelaziman, tempat wisata menjadi ramai pengunjung lebih dari biasanya. Di tengah keramaian itulah biasanya kriminalitas mengintai, seperti pencurian. Karena itu, Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa menyampaikan bahwa pihaknya menyiapkan langkah antisipasi, dengan menyiagakan anggotanya. "Selian mengamankan arus mudik dan arus balik, kami juga intruksikan anggota Satpamobvit untuk siaga melakukan pengamanan di tempat-tempat wisata. Kami lakukan itu selama libur lebaran,” ujar Kapolresta Banyuwangi, pada Sabtu (29/04/2023) Mayoritas tempat wisata Kabupaten Banyuwangi berada di wilayah sekitar pantai. Karena itu, di sana sudah ada banyak pos pengamanan. “Bahkan untuk pengamanan di wilayah pantai itu ada dua pos utama, selain Posko lainnya. Anggota kami akan terus melakukan patroli ke tempat-te...

Arus Mudik Lebaran di Jatim Lancar, Selebritis Anang - Ashanty Apresiasi Polda Jawa Timur

Gambar
  Jember  - Pasangan Artis, musisi dan selebritis, Anang Hermansyah dan Ashanty  menilai secara umum arus mudik di Jawa Timur berjalan dengan sangat lancar, tanpa kendala yang berarti. Menurut pasangan selebritis ini, kalau pun ada kemacetan di beberapa titik arus mudik, namun kondisi itu masih tergolong wajar dan tidak berlangsung lama. Hal itu berkat kesiapan petugas Kepolisian khususnya Polda Jatim, berikut jajarannya. “Saya menilai mudik lebaran 2023 ini berjalan baik dan lancar. Tidak ada kendala berarti. Tentu kita apresiasi petugas yang terlibat dalam pengamanan mudik 2023, khususnya jajaran Polda Jatim,” kata Anang, dalam keterangannya, Minggu (30/4/2023). Pasangan selebritis ini juga  bersyukur, pelayanan mudik tahun ini sangat maksimal. Karena itu patut berterima kasih kepada pihak Polri dan pemerintah. Ia melanjutkan, pelayanan mudik yang maksimal tidak saja memberikan kenyamanan kepada masyarakat. Namun juga meminimalisir kecelakaan. Ini berkat infrastruk...

Puncak Libur Lebaran 2023, TNI-Polri Bersinergi Amankan Objek Wisata di Malang

Gambar
   MALANG - Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, bersinergi dengan Kodim 0818 Malang-Batu melaksanakan patroli dan pengamanan objek wisata di sejumlah wilayah Kabupaten Malang.  Patroli gabungan ini dilakukan sebagai upaya menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung wisata pada puncak libur Lebaran 2023. Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana melalui Kasi Humas IPTU Ahmad Taufik mengatakan, pada hari terakhir libur Lebaran saat ini beberapa objek wisata di Kabupaten Malang mengalami peningkatan jumlah pengunjung. Sehingga perlu dilaksanakan patroli guna memastikan keamanan dan kenyamanan terhadap wisatawan yang menghabiskan waktu untuk berlibur. "Polri bersinergi dengan TNI melakukan pengamanan dan patroli bersama di beberapa tempat wisata, baik di Pantai Selatan Malang maupun objek wisata lain di seluruh wilayah Kabupaten Malang," kata Taufik saat ditemui di Polres Malang, Minggu (30/4/2023). Taufik menambahkan, personel gabungan diturunkan untuk melaksanakan pengamanan...

Pastikan Arus Balik Mudik Lancar, Polisi Bersama TNI Siaga Jalur Pantura Hutan Baluran Situbondo

Gambar
  SITUBONDO , Arus Balik mudik dari arah Banyuwangi menuju Surabaya dan sebaliknya masih terpantau ramai lancar di jalur pantura Situbondo yang melintasi kawasan hutan Baluran. Menjamin keamananan dan kelancaran para pemudik yang akan balik ke tempat rantaunya baik ke Bali maupun ke Surabaya, Pihak Polres Situbondo selain mendirikan pos pengamanan dan pelayanan, juga melakukan patroli. Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi,S.I.K mengatakan bahwa pihaknya juga berkolaborasi dengan relawan dan BPBD serta stakeholder yang ada untuk menjamin keamanan dan kenyamanan warga masyarakat yang akan balik mudik. "Operasi Ketupat Semeru 2023 ini adalah operasi kemanusiaan di hari Raya Idul Fitri 1444 H/H, jadi kami harus mastikan masyarakat merasa aman dan berkesan," ujar Akbp Dwi S, Minggu (30/4). Untuk itu pula, pihaknya bersama TNI dan stakeholder juga melaksanakan patroli gabungan di jalan raya Hutan Baluran Kecamatan Besuki Situbondo. "Dengan mobiling itu kita bisa terus memanta...

Apresiasi Irjen Pol (P) Royke, Balik Mudik Gratis Layanan Prima Polri Untuk Masyarakat

Gambar
  Surabaya,  Kebijakan Polri yang digagas oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dilaksanakan seluruh jajaran Kepolisian termasuk Polda Jatim dalam Operasi Ketupat 2023 terkait Balik Mudik Gratis, menuai banyak apresiasi dan dukungan masyarakat. Seperti halnya mantan Kakorlantas Polri di era 2016 Irjen Pol (Purnawirawan) Royke Lumowa saat bersantai bersama keluarga di Surabaya ketika diminta tanggapannya dengan kebijakan Polri tersebut. Ia mengatakan bahwa Mudik Balik Gratis adalah bentuk dari komitmen Polri dalam memberikan layanan prima bagi masyarakat. "Anda tanya tentang Mudik Balik atau Balik Mudik, yang kalian maksud?," tanya Irjen Pol (P) Royke menegaskan pertanyaan awak media. Ia mengatakan jika terkait Mudik Gratis, itu adalah program yang lama dan sudah ada dari jamannya saat masih menjabat Kakorlantas Polri (2016). "Mudik Balik gratis itu program kita dari dahulu, kita yang mengawalinya, dengan pertimbangan untuk mengurani volume kendaraan dija...

Kapolda Jatim Silaturahmi dengan Perwakilan Serikat Buruh se-Jawa Timur Jelang Peringatan May Day

Gambar
    SURABAYA , Jelang peringatan hari buruh yang jatuh pada hari Senin 1 Mei 2023 menandatang, Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Toni Harmanto, M.H menggelar silaturahmi dengan Pimpinan Serikat Buruh se Jawa Timur. Silaturahmi Kapolda Jatim dengan perwakilan serikat pekerja ini digelar di Gedung Patuh Mapolda Jatim, pada Jumat (28/4). Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Toni Harmanto didampingi Wakapolda Jatim Brigjen Pol Akhmad Yusep Gunawan dan para Pejabat Utama Polda Jatim dalam acara tersebut bertujuan untuk duduk bersama dan musyawarah menyambut peringatan May Day pada Senin mendatang.  Dalam kesempatan ini, Ahmad Fauzi Ketua Gerakan Serikat Pekerja Buruh (GESPER) mengatakan bahwa kaum buruh menurutnya sedang diuji dimana pemerintah telah membenturkan dengan yang namanya undang-undang cipta kerja.  Ahmad Fauzi menyebut yang menyeret persoalan di lapangan banyak masalah-masalah dengan apa yang dilakukan oleh Gubernur, apa yang dilakukan bupati walikota di seluruh Indonesia . ...

Polres Magetan Buka Bengkel Siaga dan Lakukan Ramp Check di Cemorosewu Pada Ops Ketupat 2023

Gambar
   Magetan  -  Polres Magetan terus melakukan inovasi pencegahan dini kecelakaan di jalur wisata kawasan Gunung Lawu, Magetan, Salah satunya, polisi membuka bengkel siaga di Pos Pelayanan Perbatasan Jawa Timur dan Jawa Tengah, tepatnya di Cemoro Sewu, Magetan Sebagaimana Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan SIK MSi, sampaikan, mengingat jalur wisata punya karakteristik jalur cukup rawan dan kerap adanya Kecelakaan di Jalur wisata Sarangan, sehingga diperlukan inovasi upaya pencegahan dini, .   "Kita dari Polres Magetan membuka bengkel siaga di Posyan Cemoro Sewu perbatasan Jatim dan Jateng. Ini untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan utamanya bus wisata," ujar Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan, Jumat (28/4/2023). Kegiatan bengkel siaga ini dengan melakukan "Ramp check" yang melibatkan Dinas Perhubungan. Selain itu, para sopir bus pariwisata juga dilakukan pengecekan urine. "Kita kolaborasi dengan Dishub untuk pengecekan kendaraan bus wisata tujuan Telaga...

Polda Jatim Gelar Balik Mudik Gratis, Polres Tuban Berangkatkan 175 Pemudik Tujuan Jakarta

Gambar
  Tuban  - Program balik mudik gratis disiapkan oleh Satuan Lalulintas Polres Tuban Polda Jawa timur ditujukan kepada masyarakat yang akan kembali ke berbagai wilayah setelah melaksanakan perayaan idul Fitri 1444 H di kampung halamannya. Jum'at (28/04/23) sebanyak 175 pemudik asal kabupaten Tuban diberangkatkan oleh Kapolres Tuban AKBP Rahman Wijaya, S.I.K., S.H., M.H., dengan menggunakan tiga unit Bus menuju Jakarta dan sekitarnya. Kapolres Tuban menyampaikan program balik mudik gratis tersebut selain dalam rangka mensukseskan operasi ketupat Semeru 2023 juga merupakan wujud kepedulian Polres Tuban dalam memfasilitasi masyarakat kabupaten Tuban yang akan balik setelah beberapa hari ini merayakan lebaran di kampung halaman. "Harapannya dengan kegiatan ini bisa menjaga keselamatan para pemudik dan mengurangi kepadatan maupun kemacetan arus lalulintas di jalan"Akbp Rahman. Ia juga berharap bahwa kegiatan balik mudik gratis tersebut bisa dilaksanakan setiap tahunnya.  "...

Kapolresta Banyuwangi Lepas 5 Bus Balik Mudik Gratis Polda Jatim Tujuan Malang dan Surabaya

Gambar
  BANYUWANGI  - Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa melepas rombongan balik mudik gratis di Mapolresta Banyuwangi, Jumat pagi (28/4/2023)  Kapolresta Banyuwangi menyapa pemudik dan warga masyarakat yang ikut program Balik Mudik Gratis dengan mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H.  Masyarakat yang ikut Balik Mudik gratis sebanyak 250 orang dengan kendaraan lima Bus tujuan Malang dan Surabaya. Para peserta mudik Gratis di dominasi oleh warga dari Banyuwangi yang akan kembali ke tempat kerja masing-masing.  “Semoga kegiatan ini bermanfaat dan dilindungi oleh Allah SWT dan semoga para penumpang Balik Mudik Gratis sampai di kota tujuan masing masing dan bisa lanjut bekerja di tempat perantauan dalam keadaan sehat wal afiat," ucap Kapolresta Banyuwangi  Sementara itu, salah satu warga masyarakat yanf ikut program Balik Mudik Gratis mengucapkan terima kasih kepada Kapolresta Banyuwangi karena hal ini sangat membantu meringankan dan melan...

Pengamanan Lebaran 2023 Dinilai Sukses, Ustadz Anas Fauzie Beri Apresiasi Polda Jatim

Gambar
    KOTA MALANG - Suksesnya Polri khususnya jajaran Polda Jatim dalam mengawal jalannya perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023 mendapatkan apresiasi dari Pengasuh Ponpes Arrozaq Jabung Malang, Ustadz Dr. K.H. Anas Fauzie, S. Ag., M. Pd . Apresiasi itu diucapkan dalam wawancara singkat Ustadz Anas Fauzie yang juga Kepala KUA Lowokwaru Kota Malang pada Rabu ( 26/4) kemarin. “Apa yang sudah dilaksanakan oleh pihak Kepolisian mulai dari awal Ramadhan hingga lebaran Idul Fitri 1444 H, patut kita apresiasi,” ujar Ustadz Anas Hal itu menurut Kepala KUA Lowokwaru Kota Malang ini dapat dilihat dari ditandainya para pemudik dapat merasakan aman di sepanjang jalan dengan lancarnya lalulintas oleh rekayasa pengaturan pihak kepolisian. “Termasuk kita para umat Muslim bisa melaksanakan ibadah dari puasa Ramadhan hingga melaksanakan sholat ied dengan qusuk dan nyaman,”ujarnya. Pengasuh Ponpes Arrozaq Jabung Malang ini mengakui, bahwa se...

Polres Gresik Siapkan 4 Bus Tujuan Semarang dan Jakarta Untuk Balik Mudik Gratis

Gambar
        GRESIK - Mewujudkan pelayanan yang maksimal Polres Gresik jajaran Polda Jatim menyiapkan empat armada bus untuk Balik Mudik Gratis bagi warga Gresik dengan tujuan Semarang hingga Jakarta. Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Gresik AKBP Aditya Panji Anom melalui Wakapolres Gresik  Kompol Erika Purwana Putra di Mapolres Gresik, Kamis (27/4). “Kami fasilitasi bagi warga Gresik yang akan kembali ke tempat kerjanya di Semerang hingga Jakarta, sudah kami siapkan 4 bus gratis,”ujar Kompol Erika. Menurut Kompol Erika, program Balik Mudik Gratis Polda Jatim ini juga dilaksanakan oleh seluruh Polres yang ada di jajaran Polda Jatim termasuk Polres Gresik. “Program Balik Mudik Gratis Polda Jatim ini salah satu rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023 di hari raya Idul Fitri 1444 H/2023,”jelas Kompol Erika. Bagi warga Gresik, lanjut Kompol Erika bisa segera mendaftarkan diri untuk mengikuti program balik mudik gratis ini dengan cara datang ke Pos p...

Polrestabes Surabaya Buka Hotline Pendaftaran Balik Mudik Gratis Tujuan Jakarta, Siapkan Dua Bus

Gambar
    Surabaya - Polrestabes Surabaya Polda Jatim berikan kemudahan bagi warga Surabaya yang ingin mudik balik gratis menuju Ibu Kota Jakarta. Polrestabes Surabaya membuka pendaftaran bagi warga yang ingin balik gratis setelah mudik Lebaran 2023. Pendaftaran balik mudik gratis telah dibuka mulai pada Senin 24 April 2023 dan akan diberangkatkan pada Jumat tanggal 28 April 2023. Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Pasma Royce melalui Kasat Lantas AKBP Arif Fazlurrahman menerangkan, layanan balik mudik gratis ini adalah upaya kepolisian membantu masyarakat untuk kembali ke tempat rantaunya. “Menindaklanjuti arahan dari bapak Kapolda Jatim, kami siapkan armada bus untuk masyarakat yang akan balik mudik ke Jakarta,”ujar AKBP Arif,Rabu (26/4). Untuk pendaftaran, masyarakat bisa menghubungi secara langsung lewat kontak person yang telah disediakan. “Kami buka pendaftaran melalui hotline 0821-4089-4415 yang akan dilayani oleh Aipda Rachmad, ”ujar AKBP Arif. Masih kata AKBP Arif ...

Polres Ngawi Berangkatkan 6 Bus Balik Mudik Gratis Tujuan Jakarta

Gambar
    NGAWI – Upaya melayani masyarakat yang terbaik terus diupayakan oleh pihak Kepolisian. Selain memberikan jamainan keamanan dan kenyamanan di jalan saat mudik pekan lalu, kini kembali Polda Jatim menyediakan angkutan gratis untuk balik mudik. Seperti halnya dilaksanakan oleh Polres Ngawi yang merupakan jajaran Polda Jatim ini. Pihaknya memberangkatkan enam unit armada bus untuk mudik balik secara gratis bagi warga Ngawi yang akan kembali ke Jakarta. Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H. melalui Wakapolres Ngawi Kompol Haryanto, S.H., S.I.K., M.M.,.mengatakan program Balik Mudik Gratis oleh Polda Jatim dan jajaranya ini adalah salah satu rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023. “Operasi Ketupat Semeru 2023 ini adalah operasi kemanusiaan yang mana kami berupaya memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat pada masa lebaran Idul Fitri 1444 H/2023,” ujar Kompol Haryanto usai memberangkatkan 6 Unit bus di terminal Ketonegoro Ngawi, Rabu (26...

Kapolres Probolinggo Berangkatkan Dua Bus Balik Mudik Gratis

Gambar
    PROBOLINGGO - Rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023 yang merupakan operasi kemanusiaan Polda Jatim dengan tema Mudik Aman Mudik Berkesan juga dilaksanakan oleh Polres Probolinggo jajaran Polda Jatim. Kali ini dengan memberangkatkan dua unit armada bus gratis untuk warga masyarakat Kabupaten Probolinggo yang akan balik mudik setelah merayakan Idul Fitri 1444 H/2023 di kampung halamannya. Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi dengan didampingi Kasat Lantas AKP M. Sapari mengatakan, program Balik Mudik Gratis ini adalah program layanan dari Polda Jatim untuk warga masyarakat. “Menindaklanjuti arahan dari bapak Kapolda Jatim, kami Polres Probolinggo menyediakan dua unit bus untuk balik mudik gratis bagi warga Kabupaten Probolinggo, dan sudah kami berangkatkan, “ujar AKBP Arsya usai melepas rombongan balik mudik gratis di Mapolres Probolinggo, kemarin Selasa (25/4). Kapolres Probolinggo juga mengungkapkan bahwa kegiatan mudik gratis ini dalam rangka member...

Polres Sampang Siapkan 2 Bus Untuk Balik Mudik Gratis Tujuan Surabaya dan Jakarta

Gambar
    Sampang – Bagi warga masyarakat wilayah Kabupaten Sampang yang akan balik mudik lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 dengan tujuan Surabaya dan Jakarta, Polda Jatim melalui Polres Sampang sudah menyiapkan angkutan gratis. Ada dua unit bus gratis yang disiapkan untuk warga Sampang. Hal ini seperti dikatakan oleh Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH melalui Kasat Lantas Polres Sampang AKP T. Yudho Prastyawan SH, Rabu (26/4). “Program Balik Mudik Gratis ini dari Polda Jatim yang memberikan kemudahan pemudik yang akan balik menuju Surabaya dan Jakarta sesuai perintah bapak Kapolda Jatim Irjen Pol. Dr.Toni Harmanto,” jelas AKP Yudho. “Mudik Balik Gratis” lanjut AKP Yudho akan dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 28 April 2023 pukul 09.00 Wib dan diberangkatkan langsung oleh Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH dari Mapolres Sampang. Lebih lanjut “Mudik Balik Gratis” Polres Sampang menurut AKP Yudho merupakan salah satu bentuk nyata pelayanan Polri kepada mas...

Polisi dan Tim Basarnas Berhasil Selamatkan Tiga Warga Yang Terseret Ombak di Pantai Payangan Jember

Gambar
    Jember – Pantai selatan di Desa Sumberjo Ambulu Jember kembali memakan korban. Empat wisatawan yang berlibur di pantai tersebut terseret ombak, kemarin pada Selasa (25/4/2023). Mereka adalah Doni, Putri (13 ), Fitri ( 17), Dani ( 17) asal Kecamatan Kalisat dan Kecamatan Silo. Beruntung dari 4 wisatawan yang tenggelam 3 diantarnaya yakni Fitri, Putri dan Dani berhasil diselamatkan oleh Tim Basarnas, Polisi dan BPDB yang dipimpin langsung oleh Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo SIK. SH. Kapolres Jember, Hery Purnomo menyatakan, bahwa 3 wisatawan yang berhasil diselamatkan, langsung dilarikan ke Puskesmas Sabrang, sedangkan 1 wisatawan masih dalm pencarian. “Tadi ada 4 pengunjung pantai payangan yang terseret ombak dan tenggelam, 3 berhasil kami selamatkan, dan lansung kami larikan ke PKM Sabrang untuk mendapatkan perawatan, sedangkan 1 pengunjung atas nama Doni masih dalam pencarian,” ujar Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo. AKBP Hery menjelaskan, bahwa kondis...

Polda Jatim Siapkan 127 Bus Untuk Balik Mudik Gratis

Gambar
   SURABAYA,  Kabar gembira bagi masyarakat yang nantinya akan balik setelah lebaran di kampung halaman. Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jatim, telah  menyiapkan 127 bus gratis bagi warga masyarakat yang akan balik ke wilayah Jawa Timur. Hal itu seperti disampaikan oleh Direktur Lalu lintas pada Ditlantas Polda Jatim, Kombes Pol Muhammad Taslim Chairuddin S.I.K, M.H, Minggu (22/4). "Bagi masyarakat yang ingin mendaftar bisa dilakukan hari ini di pos-pos pelayanan Operasi Ketupat Semeru 2023 yang didirikan Polres dan Polsek setempat," ujar Kombes Taslim. Ia mengatakan, pada Selasa tanggal 25 April nanti ditargetkan sudah mulai ada (keberangkatan).  "Nanti saat mendaftar tinggal memberi informasi namanya siapa, nomor HP-nya berapa, kapan mau balik dan tujuan ke mana," kata Kombes Taslim. Dirlantas Polda Jatim ini mengatakan untuk sementara target arus balik yang mengarah ke Jakarta. Namun kata Kombes Taslim, rute mudik balik gratis ini bisa jadi bertambah...

Polres Mojokerto Berikan Layanan Balik Mudik Gratis ke Jakarta

Gambar
  M0JOKERTO , Polres Mojokerto memberikan layanan balik gratis bagi para pemudik yang akan kembali ke Jakarta setelah mudik Lebaran.  Layanan ini diberikan sebagai bentuk dukungan kepada masyarakat dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Layanan balik gratis ini akan disediakan bagi para pemudik yang berangkat pada hari Rabu, 26 April 2023 pukul 08.00 WIB dari Terminal Kertajaya Mojokerto dengan tujuan Terminal Kampung Rambutan Jakarta.  Para pemudik yang ingin menggunakan layanan ini harus mendaftarkan diri terlebih dahulu di Kontak person (0813-5773-7718 / Pak Sumadi) yang disediakan oleh Polres Mojokerto. Kapolres Mojokerto, AKBP Wahyudi mengatakan bahwa layanan ini disediakan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada masyarakat dalam rangka memudahkan pemudik yang ingin kembali ke Jakarta setelah mudik.  "Kami berharap dengan adanya layanan ini dapat membantu para pemudik untuk kembali ke Jakarta dengan aman dan nyaman," ujarnya. Untuk layanan ...

Polres Jombang Siapkan 2 Bus Gratis untuk Masyarakat Balik Mudik ke Surabaya

Gambar
  JOMBANG  - Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Jombang Polda Jatim siapkan Bus Gratis untuk masyarakat yang akan kembali tempat kerja di Surabaya, hal ini dilakukan untuk membantu memudahkan masyarakat dalam transportasi pada arus balik lebaran Idulfitri 1443 H.  Kapolres Jombang AKBP Moh Nurhidayat mengatakan, kegiatan ini sengaja dilakukan untuk membantu  dan memudahkan masyarakat Jombang pada khususnya, untuk balik ke Surabaya.  "Kita siapkan dua armada Bus untuk 100 masyarakat Jombang dengan tujuan Surabaya secara gratis," tandasnya pada Minggu (23/4/2023).  Dengan adanya bantuan armada Bus untuk masyarakat Jombang yang hendak kembali ke Surabaya ini, tak sedikit pula masyarakat yang memberikan apresiasi dan berterimakasih kepada Polres Jombang, karena sudah membantu memudahkan masyarakat dalam menyediakan transportasi secara gratis.  Seperti yang dikatakan Jonsen Situmeang 50 tahun, Pekerjaan Swasta, Asal Ngoro Jombang, yang hendak kembali ke S...

Kapolda Jatim Cek Lokasi Wisata, Pastikan Pengunjung Terjamin Keamanannya

Gambar
    SURABAYA - Memastikan kondisi lokasi wisata yang ada di Surabaya aman dan nyaman dikunjungi masyarakat pada libur lebaran 2023, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr.Toni Harmanto,M H bersama Pejabat Utama Polda Jatim melakukan pengecekan di beberapa tempat wisata di Jawa Timur. "Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan wahana yang di sajikan kepada masyarakat dalam keadaan aman dan tidak membahayakan," ujar Irjen Toni saat melakukan pengecekan di Kenjeran Park Surabaya, Minggu (23/4). Kapolda Jatim menegaskan bahwa Polda Jatim juga fokus ke jalur - jalur menuju wisata dengan menyiapkan pola-pola pengaturan lalu lintas. "Biasnya ke jalur mudik juga ditempat-tempat objek wisata yang dikunjungi wisatawan, jadi hal ini tak luput dari atensi kita," kata Irjen Toni. Kapolda Jatim juga melakukan pengecekan di wahana seluncur kolam renang yang pernah terjadi insiden, namun wahana tersebut saat ini sudah tidak di fungsikan. "Kami tahu pernah ada insiden d...

Hari Kedua Lebaran, Polresta Malang Kota Siapkan Pola Pengaturan Lalin Antisipasi Peningkatan Volume Kendaraan

Gambar
    Kota Malang - Memasuki hari kedua Lebaran, Minggu, ( 23/4/23 ), Satlantas Polresta Malang Kota telah mempersiapkan berbagai skema dan langkah Antisipasi  guna menghadapi kemungkinan Peningkatan Volume Kendaraan yang masuk wilayah Kota Malang dalam rangka libur lebaran Idul Fitri 1444 H. Berbagai langkah Antisipasi yang telah di siapkan diantara nya penambahan jumlah Personel yang lokasi - lokasi yang di Prediksi mengalami peningkatan volume kendaraan. Selain itu juga menyiapkan skema rekayasa lalulintas seperti pengalihan arus lalulintas semua di lakukan guna memastikan arus dalam libur lebaran di Kota Malang dapat berjalan tertib  aman dan lancar. Hal itu seperti disampaikan Kapolresta Malang Kota melalui Kasatlantas Polresta Malang Kota, Kompol Akhmad Fani Rakhim, Minggu (23/4). Wilayah yang di Prediksi akan mengalami peningkatan volume kendaraan meliputi dari arah utara, Jl. A.Yani, Blimbing, dari arah Selatan Jl. Raya Tlogo Mas, Lowokwaru, untuk...

Menkopolhukam RI Berikan Dukungan dan Doa Untuk Petugas Ops Ketupat 2023

Gambar
    PROBOLINGGO  - Lebaran pertama di hari Raya Idul Fitri 1444 H,  Menkopolhukam RI Prof. Dr. H. Mahfud Md menunaikan sholat Idul Fitri di Masjid Jami' Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Jadid (PPNJ), Paiton, Kabupaten Probolinggo. Usai melaksanakan Sholat Id, Menkopolhukam RI berziarah ke makam pendiri PPNJ dan bersilaturahmi ke pengurus Pondok Pesantren ( ponpes) Nurul Jadid. Usai melaksanakan pertemuan tertutup dengan para ulama dan umara di ruang Aula I PPNJ ( Ponpes Nurul Jadid), kemudian dilanjutkan dialog silaturahmi dengan tamu yang hadir. Dalam sambutannya, Prof Mahfud MD juga menyinggung terkait pelaksanaan Operasi Ketupat 2023 yang dilaksanakan oleh Polri bersama stakeholder dari tanggal 18 April hingga 1 Mei 2023 nanti. "Untuk anggota TNI-Polri dan stakeholder yang terlibat dalam pengamanan arus mudik saya ucapkan terima kasih karena telah bertugas dengan baik sehingga tidak ada kejadian laka menonjol pada mudik lebaran 2023 ini," ungkap Mahf...

Indahnya Toleransi, Polisi dan Pemuda Gereja Amankan Salat Idul Fitri 1444 H di Malang

Gambar
  MALANG  - Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, mengamankan pelaksanaan ibadah Salat Idul Fitri 1444 H / 2023 di sejumlah wilayah Kabupaten Malang, Sabtu (22/4/2024). Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryanan melalui Kasi Humas IPTU Ahmad Taufik mengatakan, pengamanan ibadah Salat Ied dilakukan oleh personel siaga baik dari Polres maupun Polsek jajaran.  Pengamanan dilakukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman kepada seluruh jamaah yang melaksanakan ibadah Salat Ied. "Kepolisian melakukan pengamanan ibadah Salat Ied di seluruh Kabupaten Malang, selain TNI - Polri, pengamanan juga dibantu oleh dinas terkait dan OKP," kata Taufik saat ditemui di Polres Malang, Sabtu (22/4/2023). Selain aparat TNI dan Polri, pengamanan pelaksanaan Salat Ied juga dibantu oleh Dinas Perhubungan, Satpol PP, Banser dan pemuda Kristen. Pemuda Kristen yang tergabung dalam organisasi Salib Kuning Kepanjen, mulai mendatangi jalan sekitar masjid Baiturrahman, Kepanjen, Kabupaten Malang  untu...

Komisi III Apresiasi Polda Jatim Dalam Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2023 Aman dan Lancar

Gambar
  SURABAYA - Secara umum arus mudik lebaran 2023 di Jawa Timur berjalan dengan aman,lancar dan nyaman baik mulai H-7 hingga H-1 Lebaran. Kemacetan atau laka lantas bisa diantisipasi dan diminimalisir oleh aparat penegak hukum terutama jajaran Kepolisian di Jatim. Terciptanya situasi dan kondisi ini mendapatkan apresiasi dari Wihadi Wiyanto anggota DPR RI Komisi III ( komisi hukum).   Pihaknya menyampaikan apresiasi atas kinerja Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan instansi terkait dalam mengamankan mudik lebaran 2023. “Kita sempat khawatir dengan peningkatan pemudik mencapai 30 persen,yang berpotensi bisa menyebabkan terjadinya kemacetan,tapi Alhamdulillah berdasarkan informasi berita di media dan data di Polda Jatim, mudik berjalan dengan aman, lancar dan nyaman,”ujar Wihadi Wiyanto,Sabtu(22/4). Politisi kelahiran Bojonegoro ini menambahkan,berdasarkan hasil monitoring dan koordinasi dengan pihak Polda Jatim, pada lebaran mudik sampai dengan hari ke 3 angka laka lantas d...

Mahfud MD Apresiasi Kebijakan Polri Dalam Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2023

Gambar
  SITUBONDO  -  Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengapresiasi Kebijakan Polri dalam pengamanan arus mudik Lebaran 2023. Mahfud MD menyebut, kebijakan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam menerapkan sejumlah kebijakan yang sangat strategis dan efektif saat arus mudik.  “Mewakili masyarakat saya mengapresiasi kepada Kapolri dan jajarannya yang telah berhasil dalam mengelola arus mudik Lebaran tahun ini,”ujar Mahfud MD saat di temui awak media di hotel Utama Raya Banyuglugur Situbondo Jawa Timur,Sabtu (22/4). Ia mengaku dari pengamatannya melalui media masa, arus mudik lebaran 2023 kali ini tidak terjadi kemacetan yang luar biasa. “Dari pengamatan saya melalui berbagai media massa, tidak terjadi kemacetan yang luar biasa saat arus mudik, ” terang Mahfud MD  Secara khusus Menkopolhukam itu mengatakan pengalamannya selama berada di Kabupaten Situbondo tempatnya menginap dimana dirinya didapuk untuk memberikan k...

Komjen Pol ( Purn) Condro Kirono Apresiasi Penanganan Arus Mudik Pada Ops Ketupat 2023

Gambar
  SURABAYA  - Mantan Kakorlantas Polri Komjen Pol ( Purn) Drs. Condro Kirono memberikan apresiasi terkait pelaksanaan pengamanan mudik lebaran 2023 yang telah dilaksanakan serentak oleh jajaran Kepolisian dengan Operasi Ketupat 2023. Hal ini didasari keyakinan bahwa Polri terus belajar dari pengalaman atas kendala dan hambatan pelaksanaan pengamanan mudik tahun- tahun sebelumnya. Menurutnya, meskipun animo mudik masyarakat meningkat cukup signifikan, dari sebelumnya 86 juta menjadi 123 juta atau meningkat 30%, namun Polri yang bersinergi dengan stakeholder yang ada bisa mengatasi kendala – kendala di lapangan. “Dulu di era saya infra struktur belum sehebat saat ini, jalan Tol belum  terintegrasi untuk seluruh Pulau Jawa, apalagi di Sumatera, Kalimantan dan Pulau lainnya, ”ujar Drs. Condro Kirono via selullar, Sabtu (22/4). Sebagai senior Polri dan pernah mengemban jabatan sebagai Kakorlantas,ia mengikuti dinamika arus mudik dan cara bertindak dalam pengamanan yang dilakuk...

Ketua Organda Jatim Apresiasi Ditlantas Polda Jatim Tangani Arus Mudik Lebaran 2023

Gambar
   SURABAYA - Komitmen Polda Jawa Timur dalam mewujudkan mudik aman, mudik berkesan telah dilaksanakan. Diawali dengan digelarnya Operasi Ketupat Semeru 2023 yang dilaksanakan mulai 18 April hingga 1 Mei 2023 nanti, Polda Jatim dan jajaran bersinergi dengan stakeholder yang ada terus berupaya mengantisipasi potensi gangguan kelancaran maupun keamanan pemudik. Hal itu diakui oleh Pengurus Daerah Organda Jatim Firmansyah Mustafa, SE saat dimintai tanggapan terkait kebijakan Kepolisian dalam hal ini Polda Jatim dalam melaksanakan Operasi Ketupat Semeru 2023. "Saya sampaikan apresiasi dan terimakasih kepada petugas di lapangan khususnya pihak Kepolisian yang telah berhasil melaksanakan Operasi Ketupat Semeru 2023 di hari keempat ini," ujar Firmansyah, Sabtu (22/4). Menurutnya Kebijakan one way, contra flow dan sistem delay yang diterapkan Polri awalnya sempat menjadi kekhawatiran para pengusaha angkutan, namun ternyata hal itu tidak terjadi secara signifikan. "Pada awalnya k...

Hari Keempat Ops Ketupat Semeru 2023, Polda Jatim Berhasil Menekan Angka Kecelakaan

Gambar
  SURABAYA  - Komitmen Polda Jawa Timur dalam mewujudkan mudik aman, mudik berkesan telah dilaksanakan. Diawali dengan digelarnya Operasi Ketupat Semeru 2023 yang dilaksanakan mulai 18 April hingga 1 Mei 2023 nanti, Polda Jatim dan jajaran bersinergi dengan stakeholder yang ada terus berupaya mengantisipasi potensi gangguan kelancaran maupun keamanan pemudik. Di hari keempat Operasi Ketupat Semeru 2023, Ditlantas Polda Jatim melakukan analisa dan evaluasi ( anev ) terhadap hasil penanganan arus mudik. Dirlantas Polda Jatim pada Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim Kombes Pol Muhammad Taslim Chairuddin S.I.K, M.H menyebut hasil anev pada hari keempat Operasi Ketupat Semeru 2023 berhasil menekan angka kecelakaan dan kemacetan di Jawa Timur. "Dilihat dari sisi lalu lintas hampir tidak terjadi kemacetan, semuanya lancar," ujar Kombes Taslim, Sabtu (22/4). Kekawatiran akan adanya kemacetan dengan meningkatnya animo mudik hingga 30% dari tahun 2022 telah berhasil ditangani oleh jajar...

Forkopimda Jatim Gelar Gema Takbir Idulfitri di Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya

Gambar
   SURABAYA  - Menyambut hari Idul Fitri 1444 Hijriyah, Forkopimda Jatim menggelar gema takbir Idul Fitri dan parade bedug, yang digelar usai sholat Isya di Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya, Jum'at (21/4/2023).  Acara ini diikuti oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr.Toni Harmanto,M H dan Pangdam V/ Brawijaya Mayjend TNI Farid Makruf.  Turut memeriahkan parade bedug, yakni parade bedug wartawan, TNI, Polri, serta para OPD, dan Musik Patrol.  Acara yang terbuka untuk masyarakat umum ini, dilaksanakan di area Air Mancur Masjid Al-Akbar.  Kemeriahan acara ditambah dengan penampilan Hadrah Nurul Hidayah Sampang, serta musik Gambus El-Kiswah. Melalui kegiatan ini, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak seluruh masyarakat untuk guyup rukun jaga Jawa Timur. "Ayo jaga Jawa Timur tetap kondusif, jaga seduluran guyub rukun dan mari tetap kita jaga saling menghormati, saling menghargai yang satu dengan ...

Polres Ngawi Siapkan Tujuh Pos Ops Ketupat Semeru 2023 Untuk Pemudik Aman Berkesan

Gambar
   NGAWI, Mudik Lebaran Idulfitri 1444H/2023 M, meninggalkan berbagai kisah menarik bagi para pemudik, khususnya pengguna jalur darat.  Tidak lupa mereka mengapresiasi kinerja Polri khususnya Polres Ngawi, yang pada saat ini menggelar Operasi Ketupat Semeru 2023. Salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan rasa aman, nyaman dan berkesan kepada pemudik selama perjalanan Guna memfasilitasi para pemudik yang melintas di wilayah Ngawi, maka Polres mendirikan 7 (tujuh) pos, demi keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam melaksanakan mudik. Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H., melalui Plt Kasi Humas Iptu Dian memberikan keterangan bahwa tujuh pos itu adalah satu pos terpadu yang berada di alun-alun Merdeka Ngawi dan dua pos pelayanan di rest area tol KM 575 A dan 575 B. Sedang pos pengamanan ada empat yang terletak di Mantingan (perbatasan), Monumen Soerjo, Kedungprahu dan Jogorogo "Pos yang didirikan ini difungsikan untuk tempat istirahat bagi p...

Penyandang Disabilitas Terima Tali Asih di Posyan Polres Pasuruan

Gambar
    PASURUAN - Seorang penyandang disabilitas bernama Angga memulai perjalanan mudik menggunakan motor bebek yang telah dimodifikasi menjadi roda tiga dari Blitar menuju Jember bersama sang ibunda tercinta. Angga, yang memiliki keterbatasan patah tulang punggung semenjak jatuh dari lantai 3 saat bekerja, merasa terbantu dengan penggunaan motor tersebut. Hal itu memungkinkan dirinya dapat melakukan perjalanan mudik dengan lebih mudah walaupun dalam kondisi fisik yang tidak memungkinkan. “Alhamdulillah bisa sampai di Pasuruan. Tadi juga dilayani dengan baik oleh Pak Polsi di Pos,” ungkap Angga, saat mau melanjutkan perjalanan dari Pos Pelayanan ( Posyan) Polres Pasuruan. Ia pun sangat berterimakasih, atas pelayanan petugas yang ada di Posyan Pandaan Pasuruan. “Terimaksih karena memberi kesempatan pada saya dengan keterbatasan ini untuk mudik bersama ibu,” ungkap Angga. Meskipun Angga mengalami kendala di beberapa lokasi jalanan yang kurang ramah untuk orang disabili...

Operasi Ketupat Semeru 2023, Polres Ponorogo Fokus Wujudkan Mudik Aman dan Berkesan

Gambar
    PONOROGO – Pada Operasi Ketupat Semeru 2023, Polres Ponorogo Polda Jatim focus kepada pergerakan arus mudik dan balik lebaran 2023. Sejumlah personel gabungan juga disebar dibeberapa Pos pengamanan ( Pospam) dan Pos Pelayanan ( Posyan). Bukan hanya itu, rumah – rumah kosong yang ditinggal mudik yang ada di wilayah Ponorogo juga menjadikan perhatian jajaran Polres Ponorogo bersinergi dengan ketua lingkungan dan warga masyarakat yang tidak mudik. “Kami focus wujudkan mudik aman,nyaman dan berkesan bagi masyarakat,”ujar Kapolres Ponorogo, AKBP Catur Cahyono Wibowo,Kamis (20/4) Ia mengungkapkan, persiapan untuk mudik aman dan berkesan sudah dimulai sejak digelarnya apel bersama Operasi ketupat semeru 2023 beberapa hari lalu. “Kami awali dengan menyiapkan awak bus angkutan lebaran dengan menggelar tes urine dan kesehatan kepada kru bus di Terminal Seloaji,” kata Kapolres Ponorogo. Kapolres Ponorogo, AKBP Catur Cahyono Wibowo menyampaikan bahwa kegiatan tersebut meru...