Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2023

Polres Pamekasan Berhasil Turunkan Gangguan Kamtibmas Sepanjang Tahun 2023 Selesaikan 137 Perkara

Gambar
   PAMEKASAN –  Kapolres Pamekasan, AKBP Jazuli Dani Iriawan memaparkan capaian kinerja sepanjang tahun 2023 saat menggelar konferensi pers akhir tahun 2023, Jumat (29/12/2023). Ia menyebut data perkara yang berhasil diselasasikan sepanjang Tahun 2023 sebanyak 137 perkara dari 251 laporan. Hal itu kata AKBP Jazuli Dani Iriawan penyelesaian perkara Polres Pamekasan ada peningkatan jika dibandingkan pada tanun 2022. “Berdasarkan data ungkap kasus kriminal, selama tahun 2022, Polres Pamekasan menyelesaikan sebanyak 172 perkara dari 390 laporan,” ujar AKBP Jazuli di hadapan awak media. Kapolres Pamekasan, AKBP Jazuli Dani Iriawan mengatakan, berdasarkan analisa kasus tahun 2022 dibanding tahun 2023 secara kuantitatif mengalami penurunan sebesar 28,11 persen. Meski demikian lanjut AKBP Jazuli masih menyisakan pekerjaan yang harus ditindaklanjuti Polres Pamekasan pada tahun 2024 mendatang. "Di tahun 2024 nanti Polres Pamekasan akan terus berupaya untuk menekan gangguan kamtibma...

Harkamtibmas, Polda Jatim Gelar Gelar Razia Hiburan Malam Jelang Tahun Baru 2024

Gambar
    SURABAYA – Polda Jawa Timur terus berkomitmen memberantas peredaran Narkoba di wilayah hukum Polda Jawa Timur dan jajarannya dengan upaya pencegahan maupun penindakan. Mengantisipasi peredaran narkoba selama libur tahun baru, Direktorat Reserse narkoba Polda Jatim (Ditresnarkoba) Polda Jatim juga menggelar razia di sejumlah tempat hiburan malam. Razia itu sengaja digelar mendadak ketika menjelang tahun baru 2024 guna mengantisipasi adanya penyalahgunaan Narkoba maupun obat keras berbahaya ( Okerbaya) demi memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat ( Harkamtibmas). Kali ini dipimpin Kabag Bin Ops Ditresnarkoba Polda Jatim AKBP Harsono didampingi Kasubdit I AKBP Windi Saputra, Kasubdit II AKBP Mirzal Maulana, Kasubdit III AKBP Charles Simanjuntak dan 84 personel anggota gabungan Polda Jatim (Diresnarkoba, Bid Propam, Biddokkes dan Ditsamapta, dan POM DAM V/Brawijaya) menyisir tempat hiburan malam. Kabag Bin Ops Ditresnarkoba Polda Jatim AKBP Harsono mengat...

Polres lumajang Berhasil Amankan Komplotan Curanmor 33 TKP

Gambar
  LUMAJANG – Polres Lumajang berhasil membongkar kasus pencurian kendaraan bermotor di 33 TKP. Dari hasil ungkap tersebut polisi berhasil mengamankan 3 orang pelaku serta 1 orang penadah. Ketiga pelaku tersebut masing masing berinisial AF (28) warga Desa Krasak Kecamatan Kedungjajang, FF (32) warga desa Banyuputih lor Kec. Randuagung dan YSI (30) warga desa Kedungjajang Kec. Kedungjajang serta SS (44) warga desa Tegalciut Kec. Klakah Kab. Lumajang sebagai penadah dan saudara HD masih dalam pencarian. "Dari pelaku pelaku curanmor ini ada 5 tersangka dan 4 tersangka yang saat ini telah kami diamankan, dan 1 masih menjadi DPO" kata AKBP Mohammad Zainur Rofik, Jumat (29/12). Kapolres Lumajang ini mengatakan para tersangka memiliki peran yang berbeda - beda saat melancarkan aksinya. “Para tersangka bergantian mengambil peran untuk melancarkan target pencurian,”ujar AKBP Rofik. Komplotan ini telah melakukan kegiatan pencurian di wilayah hukum Lumajang sebanyak 27 TKP ,...

Polisi Dukung Percepatan Penurunan Stuting di Mojokerto dengan “Sinau Penting”

Gambar
  MOJOKERTO – Stunting merupakan masalah kesehatan Nasional yang selalu menjadi perhatian khusus pemerintah, baik dari tingkat nasional sampai dengan tingkat desa. Dalam mensukseskan upaya pemerintah untuk menekan angka stunting, seluruh instansi Kecamatan Dlanggu Kabupaten Mojokerto Jawa Timur bersinergi dengan menggagas suatu program bertajuk “Sinau Penting” (Sinergitas Instansi Dlanggu Penanganan Anak Yatim dan Sunting). Pelaksanaan program Sinau Penting ini rutin dilakukan oleh pihak pemerintah kecamatan setempat, Polsek dan Koramil yang menyasar seluruh anak-anak dan ibu hamil di Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto. Sinergitas dan soliditas tiga pilar tersebut selain memberikan edukasi terkait stunting juga dilakukan untuk memberikan santunan kepada anak yatim. Seperti kali ini Pemerintah Kecamatan Dlanggu melaksanakan program Sinau Penting di Dsn. Sumbersari, Ds. Sumbersono, Kec. Dlanggu, Kab. Mojokerto, Kamis (28/12/2023). “Kegiatan penurunan stunting meru...

Pastikan Keamanan Logistik Pemilu, Kapolres Situbondo Cek Gudang KPU

Gambar
     SITUBONDO - Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. melakukan pengecekan Gudang logistik KPU di Kecamatan Panji, Kamis (28/12/2023). Dalam pengecekan tersebut, Kapolres didampingi Kabagops Kompol Agus Widodo, S.H., M.H., bersama para Kasat dan Kasi Propam. Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengatakan pengecekan dilakukan untuk memastikan tidak ada permasalahan atau gangguan yang dapat mempengaruhi proses penyimpanan dan distribusi logistik Pemilu. "Untuk keamanan dan antisipasi kejadian tidak diinginkan, kami telah memploting khusus anggota untuk melakukan penjagaan di Gudang Logistik KPU" ucap Kapolres Situbondo. Kepada petugas jaga di Gudang Logistik KPU, Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto juga berpesan agar selalu waspada terhadap situasi yang ada. "Kita tidak boleh underestimate, walau situasi di Kabupaten Situbondo relatif aman. Kita harus selalu waspada dan jangan lengah," pungkasnya....

87,8% Masyarakat Puas Kinerja Polri, Survei Litbang Kompas: Pengawasan Internal Berjalan Apik

Gambar
    Jakarta. Survei Litbang Kompas menunjukan kepuasan masyarakat terhadap kinerja Polri mencapai 87,8%. Dari survei tersebut, sembilan dari sepuluh responden sepakat untuk menyatakan puas terhadap pelayanan yang dihadirkan Polri kepada masyarakat. “Secara rata-rata, tak kurang 87,8% publik menyatakan puas atas kinerja yang ditunjukkan oleh Polri. Kinerja Polri dalam melayani publik mendapatkan apresiasi paling tinggi,” tulis survei Litbang Kompas, dikutip Selasa (26/12/23). Dalam survei tersebut juga dijelaskan, tugas Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban (kamtibmas) dinilai sangat positif oleh publik. Lebih dari 89% responden sepakat menyatakan puas dengan upaya Polri dalam menjaga kamtibmas. Untuk penegakan hukum yang dilakukan Polri, empat dari lima responden menilai sangat puas. Sementara, untuk pelayanan pengaduan masyarakat mendapat angka kepuasan 68,7%. Masyarakat menyatakan, pengaduan dapat dilakukan dengan mendatangi langsung kantor polisi. Namun...

Polres Bangkalan Berhasil Amankan Dua Tersangka Pencurian Sapi di Galis

Gambar
   BANGKALAN   - Dua orang pelaku pencurian sapi di Desa Pekadan, Kecamatan Galis, Kabupaten Bangkalan beberapa waktu lalu akhirnya diamankan tim gabungan resmob Polres Bangkalan.  Kedua pelaku yakni SN dan AB tak berkutik saat digelandang ke Mapolres Bangkalan untuk dimintai pertanggung jawabannya.  Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. menjelaskan jika penangkapan terhadap pelaku semula berawal dari laporan korban yakni inisial M ke Polsek Galis.  Dari keterangan korban, Polisi melakukan penyelidikan hingga hasilnya pun mengarah terhadap dua pelaku yang kini diamankan.  "Awalnya M melapor ke Polsek Galis karena telah kehilangan satu ekor sapi betina di kandang belakang rumahnya,” ujar AKBP Febri, Jumat (15/12). Saat melakukan pencarian,lanjut AKBP Febri petugas bersama korban pun mendapatkan jejak jejak sapi mengarah kepada salah satu rumah tersangka  yang berada di Kecamatan Modung.  “Setelah dilakukan penyelidikan...

Polisi RW Polres Probolinggo Kota Terima Puluhan Ranmor Operasional dari Walikota

Gambar
   KOTA PROBOLINGGO -  Dukung operasional kegiatan Polisi RW, Pemerintah Kota Probolinggo serahkan 70 unit sepeda moto Honda Beat kepada para Polisi RW yang ada di jajaran Polres Probolinggo Kota pada Kamis (14/12/2023). Bantuan Pemerintah Kota Probolinggo itu diserahkan oleh Walikota Probolinggo Habib Hadi Zaenal Abidin ,S.Pd,.M.M,.MHP di halaman Pemkot Probolinggo kepada Kabaharkam Polri Komjen Pol. Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si untuk para Polisi RW di jajaran Polres Probolinggo Kota. “Tiada kata lain yang bisa kami ucapkan selain kata luar biasa atas support yang diberikan oleh bapak walikota Probolinggo kepada para polisi RW ini,”ungkap Komisaris Jenderal Polisi Fadil Imran, Jumat (15/12). Komjen Fadil mengatakan dukungan ini tentunya menjadi pemacu semangat, untuk kedepan agar Polri bisa semakin baik dalam memberikan pelayanan kepada Masyarakat. Komjen Fadil Imran menyebut Ketua RW merupakan garda utama untuk menjaring aspirasi dan permasalahan di Masyarakat.  ...

Kapolda Jatim Pimpin Sertijab PJU dan Kapolres Jajaran

Gambar
  SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto,M.Si pimpin Upacara serah terima jabatan (Sertijab) PJU dan Kapolres Jajaran Polda Jawa Timur, yang dilaksanakan di Lobby Gedung Patuh, Lantai 2 Mapolda Jatim, Jumat (15/12/2023). Dalam sambutanya Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto kembali menegaskan, mutasi personel merupakan hal yang biasa terjadi di organisasi Polri. Ia menyebut mutasi jabatan bertujuan untuk penyegaran di institusi kepolisian dan juga dilaksanakan dalam rangka pembinaan karier anggota Polri. “Selamat datang, selamat bertugas di Polda Jatim, semoga dapat memimpin secara visioner, Arif dan bijak serta humanis," kata Kapolda dihadapan pejabat baru. Berikut daftar PJU dan Kapolres di jajaran Polda Jawa Timur yang diserahkan terima jabatan; 1. Kombes Pol Farman, Dirreskrimsus Polda Jatim, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagbanhatkum Robankum Divkum Polri. 2. Kombes Pol Luthfie Sulistiawan, Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bares...

Apes, Maling Hp di Warung Terekam CCTV Berhasil Diamankan Satreskrim Polres Bangkalan

Gambar
    Polres Bangkalan - Aksi ND (43 tahun) warga Burneh yang viral di medsos karena terekam CCTV saat hendak mencuri hp di sebuah warung yang terletak di depan salah satu pusat perbelanjaan kota Bangkalan akhirnya berhasil diamankan oleh Tim Resmob Satreskrim Polres Bangkalan. Pelaku berhasil ditangkap di sebuah kos kosan di Kampung Temor Lorong, Desa Burneh, Kecamatan Burneh, Kabupaten Bangkalan pada Rabu pekan lalu (06/12/2023). Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. yang ditemui pagi ini Kamis (14/12/2023) di Mapolres Bangkalan membenarkan jika ND berhasil ditangkap. "Benar, kami telah melakukan penangkapan terhadap saudara ND yang aksi pencuriannya sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu. ND tidak sendiri. Dalam melancarkan aksinya, dia bersama kawannya yakni NS (45 tahun) warga Jrengik, Sampang yang sedang dalam perburuan polisi," beber AKBP Febri. Saat hendak diamankan, ND sempat ingin melawan dengan mengeluarkan sebilah sen...

Kapolres Lumajang Beri Reward Anggota Marinir yang Bantu Ungkap Kasus PMII Ilegal

Gambar
  LUMAJANG - Kapolres Lumajang AKBP Dr Boy Jeckson Situmorang, S.H., S.I.K., M.H., memberikan penghargaan atau reward kepada anggota TNI AL Koptu Deka Barru anggota Kolatmarinir yang telah yang telah membantu tugas Kepolisian. Pemberian penghargaan atau reward dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, Kamis (14/12/2023) dipimpin secara langsung Kapolres Lumajang Tidak hanya Koptu Deka Barru anggota Kolatmarinir, 33 personil Polres Lumajang juga mendapatkan reward oleh Kapolres Lumajang. Koptu Deka Darru mendapatkan reward dari kapolres Lumajang lantaran membantu tugas kepolisian yakni memberikan informasi adanya korban pekerja migran Indonesia (PMI) ilegal di Kelurahan Tompokersan Lumajang pada tanggal 9 Juni 2023. "Koptu Deka Barru anggota Kolatmarinir bersama-sama bersinergi dengan anggota kita memberikan informasi adanya korban pekerja migran Indonesia (PMI) ilegal," terang Kapolres Lumajang. Boy mengatakan, selain itu pihaknya memberikan reward kepada 33 ang...

Wujudkan Pemilu Damai, Ops NCS Polri Kirim 2.500 Paket Sembako ke Jateng

Gambar
  Jakarta  - Operasi Nusantara Cooling System (Ops NCS) Polri mengirimkan bantuan berupa 2.500 paket sembako ke wilayah hukum Polda Jateng. Bantuan ini akan didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan untuk mewujudkan Pemilu 2024 aman dan damai. Kepala Ops NCS Polri, Irjen Asep Edi Suheri mengatakan, bantuan 2.500 paket sembako ini dikirim menggunakan tiga mobil truk. Truk pertama berisi muatan 1.000 paket sembako "Pengiriman ditujukan ke Polres Semarang sebanyak 750 paket sembako dan 250 paket Polrestabes Semarang," kata Kaops NCS Polri dalam keterangannya, Kamis (14/12/2023). Sementara pengiriman kedua juga akan dikirim ke Polrestabes Semarang sebanyak 500 paket sembako. Sedangkan truk ketiga yang memuat 1.000 paket sembako yang nantinya akan didistribusikan oleh Polda Jateng dan Polres Demak. "Untuk Polres Demak paket yang didistribusikan sebanyak 7.50 paket sembako, sedangkan sisanya 250 paket sembako oleh Polda Jateng. Seluruh bantuan ini akan sampai di wilay...

Taruna Akpol Polri Raih Juara Dalam Kompetisi Esai Internasional

Gambar
   Brigadir Taruna Akpol Helena Fiorentina meraih juara dalam kompetisi esai The 10th session of the UNCAC Conference of the States Parties (CoSP10) di USA pada 11-15 Desember 2023.  Brigadir Taruna Helena Fiorentina merupakan satu-satunya taruna Indonesia pada kegiatan tersebut yang menegaskan peran anak muda melawan aksi korupsi. Dia juga memaparkan bagaimana orang dewasa bahkan penegak hukum dapat mendukung anak muda dengan memberikan ruang atau kesempatan yang aman bagi anak muda untuk menyuarakan aspirasinya. Annika Whytes selaku Penasihat Anti-Korupsi Regional Asia Tenggara dan Pasifik UNODC berharap, anak-anak muda di seluruh dunia akan terinspirasi oleh para taruna Akpol seperti Helena. Dalam kompetisi ini, anak-anak muda sudah memperhatikan fenomena korupsi yang terjadi bahkan berani menyatakan dengan tegas untuk bersama melawan korupsi.  “Tak luput peran serta taruna di masa depan yang akan menjadi pemimpin bangsa yang tentu kan menjadi figur bagi orang lai...

Presiden Jokowi Anugerahi 209 Personel Polri Bintang Bhayangkara Nararya

Gambar
   Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahi tanda jasa Bintang Bhayangkara Nararya kepada 209 personal Polri. Pemberian penghargaan ini didasari sejumlah hal. Pertama yaitu prestasi para personel yang tidak terikat masa bakti. Kemudian memiliki masa kerja dalam Dinas Polri selama 24 tahun tanpa cacat, serta telah mendapatkan Satya Lencana Pengabdian 24 tahun. “Agar menjadi kebanggaan bagi mereka. Hal ini baru pertama kali dilaksanakan kepada para personel yang selama 24 tahun mengabdi dengan prima, dan akan jadi legacy setiap akhir tahun,” kata Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM Kapolri) Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangan tertulis, Kamis (14/12/2023). Upacara penganugerahan Bintang Bhayangkara Nararya digelar di Auditorium Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (Jaksel) pagi tadi. Dedi hadir selaku inspektur upacara. “Kami berharap ke depannya, setiap akhir tahun dilakukan pemberian penghargaan serupa,” ucap dia. Para pener...

Polda Jatim Usut Dugaan Ilegal Akses dan Manipulasi Data Penerimaan CASN Kejaksaan Agung RI

Gambar
  SURABAYA – Direktorat Reserse Kriminal Khusus ( Ditreskrimsus ) Polda Jatim telah memeriksa saksi – saksi atas dugaan Perkara Ilegal Akses dan Manipulasi Data pada saat Penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara ( CASN) Kejaksaan Agung RI setelah mendapat laporan dari Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat ( Kabidhumas) Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto membenarkan adanya laporan dugaan kasus Ilegal Akses dan Manipulasi Data tersebut yang dilaporkan oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Timur pada Jumat (8/12) pekan lalu. “Iya benar, Polda Jatim menerima laporan dugaan kasus Ilegal Akses dan Manipulasi Data dan saat ini sedang ditangani oleh Ditreskrimsus dengan memeriksa saksi – saksi,” ujar Kombes Dirmanto, Rabu (13/12). Menurut Kombes Pol Dirmanto, terlapor berinisial AW (60) warga Taman Agung Muntilan, Kabupaten Magelang Jawa Timur yang merupakan Pensiunan PNS itu dilaporkan karena diduga melakukan praktek perjokian pada penerimaan CASN. Kombes Pol Dirm...

Sinergitas Polres Madiun Kota Bersama Lapas Kelas I Madiun Sosialisasikan Pemilu Damai 2024

Gambar
  KOTA MADIUN - Polres Madiun Kota bekerjasama dengan Lapas Kelas I Madiun untuk sosialisasikan Pemilu Damai 2024, Rabu (13/12).  Kegiatan sosialisasi di lembaga pemasyarakatan tersebut dilakukan untuk meningkatkan pemahaman narapidana terkait Pemilu 2024. Kapolres Madiun Kota, AKBP Agus Dwi Suryanto, S.I.K., M.H mengatakan kegiatan tersebut juga dalam rangka memberikan informasi tentang hak dan kewajiban para narapidana sebagai warga negara Republik Indonesia. Selain itu kegiatan sosialisasi juga untuk memperkuat kerjasama antara Polres Madiun Kota dan Lapas Kelas I Madiun dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Polres Madiun Kota khususnya di Lapas Kelas I Madiun.   “Output Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan memperkuat hubungan antara lembaga penegak hukum dan lembaga pemasyarakatan,”ujar AKBP Agus, Rabu (13/12).   Sementara itu dalam kesempatan tersebut Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas ...

Jadikan Sepak Bola Indonesia Lebih Baik, Polri dan PSSI Sikat Mafia Skor

Gambar
   Jakarta -  Pemerintah memastikan komitmen untuk menciptakan iklim sepakbola Indonesia yang lebih baik lagi. Hal itu bahkan dibuktikan dari Presiden Jokowi yang menjalin kesepakatan dengan Presiden FIFA untuk pelaksanaan pertandingan sepak bola yang sesuai standar. Presiden FIFA sendiri mengakui bahwa Indonesia memiliki potensi untuk menjadikan sepak bola yang lebih baik lagi, bahkan terbaik di Asia Tenggara bahkan dunia. Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyampaikan, pihaknya dan Polri yang juga memiliki komitmen untuk menciptakan iklim sepak bola lebih baik lagi langsung bergerak. Bahkan, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo langsung gerak cepat menginisiasi pembentukan satgas demi transformasi sepakbola Indonesia. "Tidak sampai di situ, saya dan pak Kapolri bersepakat perlu adanya satgas independen. Di sini ada pak Maruar, ibu Najwa dan lain-lainnya yang tidak lain ini sebagai pendampingan secara menyeluruh," ujar Ketua PSSI di ...

Perketat Keamanan Menjelang Pemilu, Polres Bangkalan Patroli Rutin Kantor KPU dan Bawaslu

Gambar
  Polres Bangkalan -  Personel gabungan Polres Bangkalan terus menggencarkan patroli ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kota setempat jelang Pemilu 2024. Hal ini terus dilakukan untuk memastikan objek vital saat pemilu tetap berada dalam kondisi aman dan lancar.  Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. hari ini Rabu (13/12/2023) mengatakan personel yang merupakan tim patroli selalu memantau keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di kantor tersebut. "Kami memang rutin melakukan patroli di sejumlah objek vital terkait persiapan pencoblosan yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang. Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," terang AKBP Febri pagi ini.  Selain kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Bangkalan yang sering didatangi tim patroli, personel juga melakukan patroli di sejumlah titik yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas. "Alhamdulillah sampai saat ini kondisi kabupaten Bangkalan masih kondu...

Pimpin Apel Pagi, Kapolres Bangkalan Berikan Reward Kepada 70 Personil

Gambar
    Polres Bangkalan, D i Lapangan Mapolres Bangkalan, Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K, M.I.K, memimpin pelaksanaan apel Jam Pimpinan yang rutin dilaksanakan setiap Senin pagi. (11/12/2023) Namun apel jam pimpinan kali ini berbeda.    Apel kali ini, AKBP Febri memberikan apresiasi kepada personil  atas kinerja dan dedikasinya dalam melaksanakan tugas Kepolisian, ditandai dengan diberikannya Piagam Penghargaan kepada 70 (tujuh puluh) personil Polres Bangkalan.   Penghargaan tersebut diberikan atas dasar berdasarkan 8 (delapan) kategori, diantaranya berdedikasi dalam pelaksanaan tugas kuasa hukum dan pendampingan dalam gugatan kasus perdata sidang perdata aset polri tanah aset Polsek Tanah Merah Polres Bangkalan; berhasil mengungkap kasus tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu dengan barang bukti total 1 kilogram dan 1 ons, berhasil mengungkap kasus tindak pidana curanmor di beberapa TKP di wilayah hukum ...

Gelar Seni Budaya Kapolres Trenggalek Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilu Damai

Gambar
  TRENGGALEK  – Dengan berbagai upaya, Polres Trenggalek Polda Jatim mengajak masyarakat pro aktif menjaga keamanan wilayah agar senantiasa kondusif terutama menghadapi tahun politik dan Pemilu 2024 dimana tahapannya sudah mulai berjalan. Baru-baru ini, Kepolisian Bumi Menak Sopal ini mengadakan gelar seni budaya yang mengambil tempat di pelataran Pasar Pon, Kabupaten Trenggalek.  Berbagai kesenian tradisional, live music hingga tari kreasi disuguhkan untuk menghibur masyarakat. Sabtu, (9/12). Antusias masyarakat pun terbilang tinggi. Warga terlihat tumpek blek memadati area Pelataran Pasar Pon yang memang cukup luas.  Maklum saja, acara ini digelar bertepatan dengan malam akhir pekan dan banyak masyarakat yang memanfaatkan untuk bersantai dan menikmati suasana di sekitar pasar Pon Trenggalek sembari menyaksikan hiburan yang disuguhkan. Uniknya, salah satu kesenian yang ditampilkan adalah tari jaranan Turonggo yang dimainkan oleh anggota Polres Trenggalek bersama sis...

Kendaraan Taktis Polres Blitar Kota Berubah Fungsi Bantu Masyarakat Droping Air Bersih

Gambar
   KOTA BLITAR  – Meski sebagian wilayahKabupaten di  Jawa Timur sudah diguyur hujan, namun ada beberapa wilayah masih kesulitan air bersih. Untuk itu Polres Blitar Kota kembali memanfaatkan Kendaraan taktis (Rantis) Armoured Water Cannon (AWC) dalam kegiatan sosial penyaluran air bersih untuk membantu distribusi air bersih ke masyarakat. Alih fungsi sementara AWC digunakan untuk bantuan air bersih, karena krisis air terjadi, dampak puncak kemarau terjadi akhir-akhir ini. Bukti kebermanfaatan AWC bagi masyarakat, kemarin sarana prasarana Sat Samapta itu kembali menyalurkan air bersih untuk warga di Kelurahan Tanjungsari Kecamatan Sukorejo Kota Blitar. Untuk diketahui, warga Kelurahan Tanjungsari Sukorejo, salah satu wilayah paling terdampak kemarau panjang. Menyusul beberapa sumur warga mulai tidak keluar air. Kali ini, Sat Samapta Polres Blitar Kota memasok 6500 Liter air bersih di lima titik tempat penampungan air di Kelurahan Tanjungsari, Kecamatan Sukorejo, Kota ...

Pastikan Distribusi Logistik Pemilu 2024 Aman, Polres Pelabuhan Tanjung Perak lakukan Pengawalan

Gambar
   TANJUNGPERAK  - Kepolisian Polres Tanjung Perak memperketat penjagaan dan pengawasan kedatangan tiga kontainer Logistik Pemilu di wilayah Depo Temas Jalan Kalianak 55 Surabaya, Pengetatan pengawasan dilakukan menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKBP Herlina melalui Kasihumas Iptu Suroto mengatakan, ada tiga kontainer logistik Pemilu 2024 dari PT. Langgeng Amanah Express Jl. Rungkut Industri III No. 68-70 Rungkut Tengah Surabaya, menuju Depo Temas Jl. Kalianak 55 Surabaya. "Logistik rencana akan dikirim ke Pelabuhan Luwuk Sulawesi Tengah." kata Iptu Suroto, pada Sabtu (09/12/2023). Kepala Seksi Hubungan Masyarakat ( Kasihumas) Polres Tanjungperak ini juga mengatakan kedatangan logistik Pemilu tersebut diawali dengan pengawalan ketat oleh petugas Kepolisian sejak tiba di wilayah hukum Polres Tanjungperak.  "Personil Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk memastikan keberlangsungan pengiriman logistik Pemilu ke tempat penyi...

Polda Jatim Stimulasi Pemilu Damai Melalui Pagelaran Seni Wayang Kulit

Gambar
   SURABAYA , Dalam rangka pencanangan bulan bakti budaya Polda Jawa Timur, menggelar Wayang Kulit dengan dalang Dr. Ki Adam Suwito, Ki Surono Gondo Taruno, yang dilaksanakan di Gedung Mahameru, Mapolda Jatim, Jumat (8/12/2023) malam. Kegiatan ini dihadiri Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto, Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Hary Sudwiyanto, pejabat utama (PJU) Polda Jatim dan komunitas budaya serta warga masyarakat Jawa Timur. Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Hary Sudwiyanto, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya pagelaran wayang kulit tersebut. Menurut Irjen Pol Hary Sudwiyanto, pagelaran wayang kulit tidak saja merupakan upaya pelestarian budaya warisan leluhur, namun juga merupakan upaya untuk mengajarkan dan menanamkan nilai-nilai moral dan adat ketimuran. "Pagelaran wayang ini tidak hanya melestarikan budaya,namun juga merupakan upaya untuk mengajarkan dan menanamkan nilai-nilai moral dan adat ketimuran yang pada saat ini kit...

Polres Tulungagung Gelar Karya Bakti Antisipasi Banjir

Gambar
   TULUNGAGUNG  - Personel Samapta Backbone Polres Tulungagung ikut melakukan kegiatan KARBAK (Karya Bhakti) di Pasar Ngemplak.  Kegiatan yang diikuti Anggota Sat Samapta Backbone, Anggota Kodim 0807 Tulungagung, Anggota Satpol PP Tulungagung, Anggota Pemadam Kebakaran Tulungagung, Anggota Senkom Tulungagung dan DLH Tulungagung, ini dilakukan dalam rangka antisipasi banjir dan berkembangnya nyamuk di area pasar, Kamis (07/12/2023). Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi, SH, SIK, M.Si melalui Kasat Samapta Polres Tulungagung AKP Santoso, S.H. mengatakan, dengan kegiatan ini mengajak para pedagang dan masyarakat sekitar pasar untuk bekerja sama dalam membersihkan saluran air dan membuang sampah yang dapat menyumbat aliran air.  “Selain melakukan bersih bersih, juga membagikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah berkembangnya nyamuk yang dapat menyebabkan penyakit seperti demam berdarah dan malaria”, ujarnya. Selama kegi...

Kunjungi Polresta Sidoarjo, Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jaksel Studi Tiru Pelayanan Publik

Gambar
   SIDOARJO  - Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jakarta Selatan melakukan kunjungan studi tiru ke pelayanan publik yang ada di Polresta Sidoarjo, Kamis (7/12/2023).  Kegiatan ini bertujuan sebagai upaya peningkatan kualitas pelayanan publik  Pejabat dari Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jakarta Selatan yang melakukan studi tiru ke Polresta Sidoarjo, yakni Kepala Bidang Izin Tinggal dan Status Keimigrasian Okky Aditya Yaqsa bersama Pengelola Data Keimigrasian Muhammad Fauzan diterima oleh Kabagren Polresta Sidoarjo Kompol Ria Anggraini. Di Polresta Sidoarjo, pihak imigrasi meninjau Mall Mini Pelayanan Polri (MMPP). Serta menggali upaya-upaya yang dilakukan Polresta Sidoarjo guna mempertahankan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). “Studi tiru ke Polresta Sidoarjo, dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan dan upaya mempertahankan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jakarta Selat...