Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2024

Polres Bondowoso Getol Berantas Narkoba, Satu Lagi Tersangka Pengedar Sabu Ditangkap

Gambar
    BONDOWOSO – Upaya mewujudkan wilayah yang bersih dari Narkoba terus dilakukan oleh Polres Bondowoso Polda Jatim. Hal itu terbukti dengan berbagai upaya yang dilakukan mulai dari menggencarkan sosialisasi bahaya Narkoba di lingkungan Masyarakat, sekolah maupun pondok pesantren hingga melakukan tindakan tegas bagi penyalahguna narkoba. Kali ini kembali Satresnarkoba Polres Bondowoso Polda Jatim berhasil mengamankan seoarang lelaki yang diduga kuat sebagai pengedar Narkoba jenis Sabu. Tepatnya pada hari Jumat tanggal 26 Juli 2024, sekira jam 18.00 Wib, tersangka Inisial LLD (42) yang juga warga Bondowoso diamankan di Desa Gununganyar Kecamatan Tapen Kabupaten Bondowoso. Kapolres Bondowoso AKBP Lintar Mahardhono, SH. SIK. MIK membenarkan adanya penangkapan tersangka pengedar sabu oleh anggota Satresnarkoba Polres Bondowoso. “Iya, tersangka sudah kami amankan dan sedang dalam proses pemeriksaan oleh penyidik untuk pengembangan ungkap kasus ini,”kata AKBP Lintar, R...

Kapolda Jatim Buka Road Show Generasi Emas Tanpa Narkoba di Sidoarjo

Gambar
  SIDOARJO -   Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jawa Timur, melaksanakan road show sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba bagi Mahasiswa,pelajar dan para santri di pondok pesantren. Kegiatan road show sosialisasi bahaya narkoba dimulai di Universitas Muhammadiyah, yang dilaksanakan di Gedung Auditorium KH. Ahmad Dahlan, Sidoarjo, Rabu (31/7/2024). Hadir dalam giat tersebut, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto, pejabat utama (PJU) Polda Jatim didampingi Dirresnarkoba Polda Jatim, Kombes Pol Robert Da Costa, serta Kapolres/ ta jajaran Polda Jawa Timur, Kepala BNNK Sidoarjo, Rektor Umsida, Dinas Pendidikan serta Guru dan pelajar. Road show kali ini tidak hanya diikuti pelajar maupun mahasiswa dari Sidoarjo saja, melainkan juga dihadiri beberapa pelajar dari wilayah lain, seperti Malang Raya, Blitar, Mojokerto Kota atau Kabupaten, Jombang, Pasuruan dan Nganjuk. Irjen Pol Imam Sugianto mengatakan, kegiatan road show sosialisasi bahaya penyala...

Kapolda Jatim Resmi Kukuhkan Komite Olahraga Polri

Gambar
  SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol. Imam Sugianto bersama Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim melaksanakan upacara pengukuhan struktur organisasi dan susunan pengurus Komite Olahraga Polri (KOP), di Lobby Gedung Patuh, Mapolda Jatim, Rabu (31/7). Dalam pengukuhan struktur organisasi dan pengurus KOP ini, juga dihadiri oleh Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jatim, Muhammad Nabil. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Jatim yang diwakili Kabid Kepemudaan, Wahyu Widodo. Dalam sambutannya, Kapolda Jatim Irjen Pol Drs.Imam Sugianto,M.Si mengatakan, pembinaan terhadap prestasi merupakan sebuah upaya untuk membimbing dan menumbuhkan kecakapan berolahraga. Adapun yang terkandung didalamnya adalah nilai-nilai jasmani, rohani dan sosial, dalam meningkatkan klualitas Sumberdaya Manusia (SDM) Polri, yang unggul menuju Polri yang presisi. Selain itu, kata Kapolda Jatim efektivitas program kemitraan dengan masyarakat maupun sinergisitas bersama instani ter...

Polres Probolinggo Gelar Piramida, Nobar Final Piala AFF U-19 Rawat Sinergitas Bersama Media

Gambar
      PROBOLINGGO,- Dalam rangka memperkuat sinergitas bersama awak media, Polres Probolinggo Polda Jatim menggelar kegiatan PIRAMIDA (Ngopi Bareng Media), Kali ini Piramida digelar oleh Polres Probolinggo dengan nonton bareng Final sepak bola AFF U-19 antara Timnas Indonesia melawan Thailand, yang berlangsung pada Senin (29/7/2024). Kegiatan ini dilaksanakan di Rumah Dinas Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana dengan dihadiri pejabat utama Polres Probolinggo dan rekan media Polres Probolinggo. Dalam sambutannya Kapolres Probolinggo mengatakan kegiatan Piramida ini merupakan ajang silaturahmi dan menjalin sinergitas antara rekan media dengan Polres Probolinggo. "Sinergitas dengan media harus terjalin dengan baik dan piramida kali ini kami laksanakan dengan nonton bareng final AFF U-19, kita memberikan doa dan dukungan kepada Timnas Indonesia yang berjuang dalam laga kali ini," kata AKBP Wisnu Wardana. Lebih lanjut AKBP Wisnu Wardana juga mengucapkan terima...

Tim Semeru Polda Jatim Jadi Runner Up Basketball Kapolri Cup 2024

Gambar
  JAKARTA - Tim Bola Basket Semeru Polda Jawa Timur menjadi Runner Up pada kejuaraan Basketball Kapolri Cup 2024. Di babak final yang berlangsung Senin (29/7/2024) di GOR Soemantri Brojonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, Tim Bola Basket Semeru Polda Jatim  menelan kekalahan dari Tim Bola Basket The Police Mabes Polri dengan skor 74-79.   Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing sebagai Manajer Tim Bola Basket Semeru Polda Jawa Timur yang turut hadir di babak final mengatakan, bahwa para pemainnya telah berjuang maksimal. Terbukti Tim Bola Basket Semeru binaan Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs.Imam Sugianto itu mulai dari babak penyisihan berhasil menang menghadapi Polda Bangka Belitung, Polda Lampung dan Polda Bali. "Dari kemenangan yang kami peroleh di babak penyisihan, tidak lantas membuat berpuas diri,kami terus tingkatkan latihan dan kerjasama tim secara maksimal,”kata Kombes. Pol. Christian Tobing. Hangga di babak perdelapan final, Tim Bola Ba...

RILIS SSDM POLRI Lepas Kontingen Taekwondo Polri ke Malaysia dan Thailand, As SDM Kapolri Motivasi Atlet Dengan Beasiswa Pendidikan

Gambar
      Selasa, 30 Juli 2024, Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia Irjen Pol Dedi Prasetyo melepas kontingen atlet Taekwondo Polri yang akan mengikuti kejuaraan Taekwondo Malaysia dan Thailand Terbuka. Dalam sambutannya, Irjen Pol Dedi berpesan agar para atlet berjuang semaksimal mungkin mengharumkan nama bangsa.   "Terima kasih atas semangat, motivasi dan partisipasi rekan-rekan semua yang sangat besar artinya sebagai duta-duta atau brand ambassador Kepolisian di bidang olahraga taekwondo. Inshaallah dengan kerja keras dan doa serta semangat yang rekan-rekan miliki akan meraih prestasi terbaik, baik di Malaysia open maupun di Thailand Open, " Ujar Irjen Pol Dedi Prasetyo. Irjen Pol Dedi Praseto menambahkan ke depannya ada beberapa kejuaraan Taekwondo di luar negeri dan SSDM Polri akan berusaha menfasilitasi agar para atlet Polri dapat mengikuti kejuaraan-kejuaraan Taekwondo dan olahraga bela diri lain. Sebagai motivasi, As SDM Kapolri juga menyampai...

Polres Pamekasan Tingkatkan Keterampilan Anggota Dalmas Jelang Pilkada Serentak 2024

Gambar
    PAMEKASAN - Menjelang pelaksanaan Pilkada 2024, Polres Pamekasan Polda Jatim menggelar kegiatan pelatihan pengendalian massa (Dalmas). Latihan ini dipimpin langsung oleh Kasatsamapta Polres Pamekasan AKP Bambang didamingi KBO Samapta Polres Pamekasan di Lapngan Apel Polres Pamekasan, Rabu (24/7/2024). Mereka dilatih dalam berbagai formasi, termasuk formasi dorong dan formasi berlindung, yang menjadi kunci dalam menghadapi situasi huru hara yang mungkin terjadi. Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto menyampaikan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengingatkan dan meningkatkan keterampilan anggota Dalmas Polres Pamekasan dalam pengendalian massa, yang merupakan bagian dari tugas pokok mereka. “Mengingat Pilkada yang akan datang, persiapan ini menjadi sangat penting untuk memastikan situasi tetap kondusif dan aman,”ungkap AKP Sri Sugiarto. Dalam latihan tersebut Polres Polres Pamekasan juga melibatkan personil Polwan dalam latihan Dalmas. Menurut AKP Sr...

Polres Kediri Kota Beri Pendampingan Khusus Pelayanan SIM Bagi Penyandang Disabilitas

Gambar
  KOTA KEDIRI - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kediri Kota Polda Jatim memberikan fasilitas khusus kepada para penyandang disabilitas dalam mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM). Hal itu sebagai bentuk kepedulian dan perhatian Polres Kediri Kota Polda Jatim kepada para kaum difabel yang mengajukan permohanan layanan khususnya SIM. Hal itu seperti disampaikan oleh Kasatlantas Polres Kediri Kota AKP Andhini Puspa Nugraha, S di kantor Satpas SIM Polres Kediri Kota, Selasa (30/7). “Kepemilikan SIM tidak hanya diberlakukan bagi masyarakat normal, namun kami  juga menerbitkan SIM bagi penyandang disabilitas sebagai salah satu persyaratan untuk berkendara,”kata AKP Andhini. Ia mengatakan pemohon SIM bagi penyandang disabilitas tidak ada perbedaan dengan orang normal mengenai persyaratannya seperti  administrasi, ujian teori, hingga praktik. “Hanya saja yang berbeda adalah para disabilitas harus didampingi oleh ahli atau penerjemah bahasa isyarat bagi tuna ...

Polresta Malang Kota Sukses Tekan Angka Lakalantas Selama OPS Patuh Semeru 2024

Gambar
  KOTA MALANG – Operasi Patuh Semeru 2024 yang digelar oleh Polresta Malang Kota selama 14 hari, mulai tanggal 14 hingga 28 Juli 2024, telah membuahkan hasil yang signifikan. Salah satu faktor kunci keberhasilan Ops Patuh Semeru 2024 adalah pemanfaatan teknologi Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) dan ETLE Mobil Handfield (EHM) secara maksimal. Kasatlantas Polresta Malang Kota, Kompol Aristianto Budi Sutrisno saat ditemui menjelaskan Sistem pengawasan berbasis elektronik tersebut terbukti efektif dalam mendeteksi dan menindak pelanggaran lalu lintas secara objektif. Data mencatat 1.847 pelanggaran yang berhasil direkam oleh ETLE statis sepanjang tahun 2024 dan EMH mengalami penurunan dratis, pada tahun 2023 ada 1369 dan pada tahun 2024 ada 646 pelanggar jadi mengalami penurunan 53%. Sementara Penindakan dilakukan EMH Polresta Malang Kota mengalami penurunan dratis semitar 53%, pada tahun 2023 ada 1369 dan pada tahun 2024 ada 646 pelanggar. "Meskipun penggunaa...

Polresta Sidoarjo Gelar TFG dan TWG Pengamanan Pilkada Serentak 2024

Gambar
  SIDOARJO - Polresta Sidoarjo bersama Polsek jajaran, Satbrimob Polda Jawa Timur, Kodim 0816 Sidoarjo, Satpol PP serta sejumlah instansi terkait menggelar Tactical Floor Game (TFG) dan Tactical Wall Game (TWG) pengamanan Pilkada serentak 2024 di Gedung Serbaguna Polresta Sidoarjo, Senin (29/7/2024). Kegiatan tersebut dibuka Kabag Ops Polresta Sidoarjo Kompol Riki Donaire Piliang, dengan penyampaian paparan tentang tahapan-tahapan serta upaya pengamanan Pilkada serentak 2024. Kemudian dilanjutkan dengan penjelasan TFG dan TWG dari Kabag Ops Polresta Sidoarjo dan Instruktur dari Satbrimob Polda Jatim. "Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tugas para perwira pengendali (Padal) serta untuk penyamaan persepsi cara bertindak anggota di lapangan agar jelas, terkait siapa berbuat apa dan bertanggung jawab kepada siapa," ujar Kompol Riki Donaire Piliang. Selain itu dengan dilaksanakannya TFG dan TWG dalam rangka Simpamkota Pilkada serentak 2024, juga untuk ...

Polres Probolinggo Kota Siagakan Personel Pengamanan Dukung Kelancaran Promosi Wisata

Gambar
  KOTA PROBOLINGGO - Bekerjasama dengan Photographic Society Of America Worldwide (PSA), Dispopar Kota Probolinggo menggelar promosi destinasi pariwisata budaya dan kearifan lokas Kota Probolinggo. Sebagai langkah antisipasi, Polres Probolinggo Kota Polda Jatim turunkan ratusan personel untuk pengamanan. Kapolres Probolinggo Kota AKBP Oki Ahadian melalui Plt Kasihumas Iptu Zainullah mengatakan Event yang digelar pemerintah Kota Probolinggo ini mendatangkan para wisatawan dari mancanegara. “Untuk menjamin kelancaran dan keamanannya, jajaran Polres Probolinggo Kota menempatkan personel pengamanan di setiap titik yang akan dikunjungi oleh para wisatawan,”Iptu Zainullah,Sabtu (27/07/24) Ia menjelaskan, kegiatan di Kota Probolinggo ini merupakan kegiatan lanjutan dari tour wisata PSA dari Yogyakarta, Surakarta, yang berlanjut ke Kota Probolinggo dan ditutup di kawasan wisata Gunung Bromo. “Ada beberapa titik nanti yang akan dikunjungi oleh para wisman diantaranya adalah G...

Polres Ngawi Ungkap Peredaran Okerbaya, Tersangka dan Ribuan Pil Koplo Berhasil Diamankan

Gambar
  NGAWI - Polres Ngawi Polda Jatim kembali menunjukkan ketegasannya dalam memberantas tindak pidana narkotika dan psikotropika. Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Ngawi Polda Jatim berhasil menangkap seorang terduga pelaku pengedar obat keras berbahaya ( Okerbaya) di wilayah Kabupaten Ngawi. Pelaku berinisial TB (27) warga Sambungmacan Kab. Sragen Prov. Jawa Tengah ditangkap pada Kamis (18/7) sekira pukul 14.00 WIB di Angkringan timur Pom Mantingan masuk Ds./Kec. Mantingan Kab. Ngawi. Kasatreskoba Polres Ngawi, AKP Ipung Herianto, S.H., M.H. mengungkapkan dari pengungkapan kasus tersebut, selain mengamankan tersangka Polisi juga berhasil menyita beberapa barang bukti.   "Pelaku diduga kuat terlibat dalam penyalahgunaan dan peredaran psikotropika di wilayah Ngawi dengan barang bukti yang kami amankan,”kata AKP Ipung, Sabtu (27/7). Barang bukti yang berhasil diamankan  antara lain 1 (satu) buah plastik warna hitam yang di dalamnya berisi 7.068 (tuju...

Operasi Patuh Semeru 2024, Polisi Kota Blitar Beri Bunga dan Coklat Bagi Pengendara Tertib

Gambar
  KOTA BLITAR - Upaya kepolisian dalam mencegah terjadinya aksi pelanggaran dan menekan angka kecelakaan aktif dilakukan. Satlantas Polres Blitar Kota dalam pelaksanaan Operasi Patuh Semeru 2024 memberikan hadiah bunga dan cokelat kepada para pengendara yang tertib berlalu lintas. Pemberian hadiah itu dilakukan untuk melakukan pendekatan dan memotivasi kepada Masyarakat untuk berlaku tertib dan bertatakrama dalam berlalulintas. Hal itu seperti diungkakan oleh Kasat Lantas Polres Blitar Kota AKP M. Taufik Nabila, S.H, S.I.K saat memimpin Operasi Patuh Semeru 2024 di persimpangan Jalan Kawi Kota Blitar. “Operasi ini bagian dari upaya menekan angka pelanggaran yang outputnya meminimalisir kelcelakaan,”kata AKP M. Taufik, Sabtu (27/7). Dalam Operasi Patuh Semeru 2024 yang digelar mulai tanggal 15 hingga 28 Juli 2024, Satlantas Polres Blitar Kota tidak hanya melakukan penertiban terhadap pelanggar lalu lintas, namun juga memberikan reward kepada sejumlah pengendara yang me...

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Tim Ombudsman RI Cek Sarpras SIM, SKCK, dan SPKT di Polres Bangkalan

Gambar
   Polres Bangkalan -  Demi meningkatnya kualitas pelayanan terhadap masyarakat, Kamis pagi ini (27/07) Kepolisian Resor Bangkalan kedatangan tim penilaian pelayanan publik dari Ombudsman RI yang kali ini merupakan perwakilan dari Jawa Timur yang berangkat ke kota paling ujung barat pulau Madura tersebut.  Kedatangan 2 orang tim penilai ini disambut langsung oleh Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. dan pejabat utama Mapolres.  Tim langsung bergerak melakukan pengecekan terkait pelayanan di ruang Satpas SIM, SKCK hingga SPKT Mapolres Bangkalan. Sejumlah sarana dan prasarana yang ada juga tak luput dari penilaian Ombudsman RI.  Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya yang dihubungi selepas tim Ombudsman RI melakukan penilaian menjelaskan jika kedatangan tim tersebut merupakan bukti komitmen Kepolisian untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.  "Tim Ombudsman RI perwakilan Jawa Timur yang hari berkunjung memberikan ...

Polda Jatim Tetapkan 13 Oknum Pendekar PSHT Jember Sebagai Tersangka Pengeroyokan Polisi saat Patroli

Gambar
  SURABAYA – Polda Jawa Timur telah menetapkan sebanyak 13 oknum anggota pesilat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) sebagai tersangka atas kasus pengeroyokan terhadap anggota Polri bernama Aipda Parmanto di Jember, diamankan di Polda Jatim. Hal itu disampaikan secara langsung oleh Kapolda Jatim Irjen Pol. Imam Sugianto dalam Press Conference yang digelar di Gedung Mahameru Mapolda Jatim, pada Kamis (25/7/2024) . Press Conference kali ini juga dihadiri oleh Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay, Perwakilan dari PJ Gubernur Jatim Biro hukum, serta Ketua PSHT Pusat, Direktur Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) dan Kapolres Jember. Dalam kesempatan ini, Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto menjelaskan, dalam peristiwa pengeroyokan anggota Polisi yang dilakukan oleh oknum anggota PSHT di Jember, Polisi sebelumnya telah mengamankan sebanyak 22 orang. Setelah 22 orang oknum anggota pencak silat PSHT itu dilakukan pemeriksaan di Mapolda Jatim, akhirnya 13 o...

Sosialisasi Ops Patuh Semeru 2024, Polres Ponorogo Tegaskan Larangan Penggunaan Knalpot Tidak Sesuai Spectek

Gambar
  PONOROGO – Masih dalam rangka Operasi Patuh Semeru 2024, Satuan Lalu Lintas Ponorogo terus tak henti – hentinya mengkampanyekan keamanan,keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas). Kali ini di pimpin Kasat Lantas Polres Ponorogo AKP Jumianto Nugroho bersama anggotanya mengunjungi sejumlah bengkel motor di wilayah perkotaan untuk mensosialisasikan terkait knalpot tidak sesuai spectek. “Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Patuh Semeru 2024 yang berlangsung hingga 28 Juli mendatang,”ujar AKP Jumianto, Rabu (24/7). Kasat Lantas Polres Ponorogo mengatakan, sosialisasi ini bertujuan agar para pemilik bengkel motor tidak melayani pembuatan atau pemasangan knalpot secara sembarangan. “Selain itu, sosialisasi ini juga menekankan agar tidak ada lagi penggunaan knalpot yang tidak sesuai peruntukannya,”tambah AKP Jumianto. Kasatlantas Polres Ponorogo menegaskan bahwa sosialisasi ini akan terus dilakukan, tidak hanya saat ada operasi saja. Ia...

Polres Pasuruan Berhasil Amankan Pengedar Sabu Modus Ranjau

Gambar
    PASURUAN - Satresnarkoba Polres Pasuruan Polda Jatim mengamankan satu pelaku pengedar Narkoba jenis Sabu di Desa Wonosunyo, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Senin (22/07/2024). Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra memalui Kasatresnarkoba Polres Pasuruan Iptu Agus Yulianto mengatakan terduga pelaku bernama IB (37) warga Gempol, Kabupaten Pasuruan. “Pengungkapan ini berawal dari informasi warga setempat yang mencurigai IB sebagai penjual sabu,”kata Iptu Agus, Senin (23/7). Dengan bekal laporan informasi tersebut anggota Reskoba Polres Pasuruan langsung menuju lokasi sasaran dan berhasil melakukan penangkapan terhadap IB(37) di sebuah rumah di Desa Wonosunyo, Kecamatan Gempol. “Pada saat dilakukan penggeledahan ditemukan barang bukti Sabu 3,59 gram yang dikemas di 12 kantong plastic,”kata Iptu Agus. Selain barang bukti sabu, Polisi juga mengamankan 1 (satu) buah timbangan elektrik,1 (satu) bendel plastik klip dan barang bukti lainya. Dari hasil pemeriksaan, ter...

Car Free Day, Polresta Malang Kota Sosialisasikan Target Prioritas Ops Patuh Semeru 2024

Gambar
   KOTA MALANG - Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas, Polresta Malang Kota gencar melakukan sosialisasi Operasi Patuh Semeru 2024 di kawasan Car Free Day Jalan Ijen pada hari Minggu, (21/07/2024). Kasatlantas Polresta Malang Kota, Kompol Aristianto Budi Sutrisno, memimpin Tim Gabungan Ops Semeru 2024 dari anggota POM TNI, TNI, Satlantas Polresta Malang Kota, Dishub Tim gabungan menyampaikan informasi kepada masyarakat yang berada di Car Free Day bahwa Operasi Patuh Semeru 2024 yang dilaksanakan mulai tanggal 15 Juli hingga 28 Juli 2024. "Operasi Patuh Semeru bertujuan untuk menekan angka kecelakaan dan pelaku pelanggaran lalu lintas di wilayah Kota Malang," ungkap Kompol Aristianto. Operasi Patuh Semeru 2024 Polresta Malang Kota fokus pada 9 jenis pelanggaran yang menjadi target prioritas Pelanggaran yang menjadi target utama, diantaranya pengendara tidak memakai helm, Spion, melanggar rambu atau marka, Motor diluar Spek...

Polisi Salurkan Air Bersih Untuk Warga Desa yang Kekeringan di Bojonegoro

Gambar
   BOJONEGORO  -  Menanggapi keluhan masyarakat,Polres Bojonegoro melalui Polsek Temayang menyalurkan 10 ribu liter air bersih ke Desa Bakulan Kecamatan Temayang Kabupaten Bojonegoro yang dilanda krisis air bersih sejak beberapa bulan terakhir. Kapolsek Temayang, AKP Eko Suwanto mengatakan bantuan air bersih tersebut disalurkan ke Desa Bakulan Rt. 01 dan Rt. 03 setelah mendapat laporan dari warga Masyarakat. “Adanya keluhan warga yang mengalami kesulitan mendapatkan air bersih maka Polsek Temayang menyalurkan air bersih sebanyak 10 ribu liter di Desa Bakulan Rt. 01 dan Rt. 03, “kata AKP Eko Suwanto, Minggu (21/7). Bantuan tersebut lanjut AKP Eko Suwanto untuk membantu warga Masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih akibat terdampak kekeringan. Ia berharap bantuan air bersih ini bisa bermanfaat bagi warga yang sedang dilanda krisis air bersih.  “Setidaknya kita ikut berpartisipasi membantu meringankan untuk warga yang terdampak kekeringan mas," pungkas manta...

Kurang dari 24 jam, Polres Pamekasan Berhasil Mengamankan Tersangka Pembobol Rumah Dokter

Gambar
   PAMEKASAN - Kurang dari 1×24 jam, Tim Opsnal Sakera Sakti Sat Reskrim Polres Pamekasan Polda Jatim berhasil mengungkap kasus Pencurian dengan Pemberatan yang terjadi di dalam rumah seorang Dokter.  Kasatreskrim Polres Pamekasan AKP Doni Setiawan didampingi Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto saat konferensi pers mengatakan, pelaku yang berhasil diamankan berinisial AR  (34 Th), warga Pamekasan. Menurut AKP Doni Setiawan, keberhasil pengungkapan kasus ini berkat rekaman CCTV yang berduarasi sekitar 2 menit 34 detik di rumah Korban. “Kami amankan satu tersangka inisial AR  (34 Th) berdasar hasil lidik dari rekaman CCTV,”kata AKP Doni di Gedung Bhayangkara Polres Pamekasan, Sabtu (20/7).  Pada penangkapan tersebut Polisi juga berhasil menyita barang bukti yang diduga merupakan hasil curian dari rumah korban. “Kejadiannya, Sabtu (20/7) sekitar pukul 09.00 wib, korban yang juga seorang Dokter, melaporkan bahwa telah terjadi pencurian didalam rumahnya,...

Operasi Patuh Semeru 2024, Polres Malang Gandeng Media Edukasi Keselamatan Lalu Lintas

Gambar
    MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jawa Timur, menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan keselamatan berlalu lintas dengan menggelar berbagai kegiatan edukasi di tengah masyarakat. Salah satu inisiatif terbaru dalam Operasi Patuh Semeru 2024 adalah program edukasi keselamatan berlalu lintas melalui siaran radio di Radio Kanjuruhan FM, Rabu (17/7/2024). Pada kesempatan ini, dua petugas dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Malang, Aipda Deva dan Aipda Firman, memberikan imbauan dan sosialisasi kepada pendengar setia Radio Kanjuruhan FM. Edukasi yang diberikan meliputi berbagai aspek keselamatan berlalu lintas dan angkutan jalan, dengan tujuan utama untuk menurunkan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah Malang. Dalam siaran tersebut, Aipda Deva menekankan pentingnya etika berlalu lintas. Ia mengingatkan para pengemudi kendaraan roda empat untuk selalu menggunakan sabuk keselamatan dan menghindari perilaku ugal-ugalan serta berkendar...

Polres Ngawi Libatkan Tokoh Wayang Saat Operasi Patuh Semeru 2024 Ajak Masyarakat Tertib Lalin

Gambar
    NGAWI - Satuan Lalu Lintas Polres Ngawi Polda Jatim punya cara yang unik dalam operasi Patuh Semeru 2024, yang berlangsung sejak 15 -28 Juli 2024. Dengan menampilkan tokoh pewayangan, yakni Gatotkaca,Punokawan dan Raksasa di jalan raya untuk mengajak pengendara patuh dan disiplin dalam berkendara. Hal itu dilakukan demi mencegah kecelakaan lalu lintas sehingga tercipta keselamatan bersama. Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas AKP. Sapari, mengatakan melalui tokoh wayang ini Polres Ngawi memberikan gambaran dari sifat yang dimiliki manusia dalam kehidupan sehari - hari termasuk dalam berlalulintas. "Kami hadirkan Gatotkaca yang dalam gambarannya adalah satria yang santun dan suka menolong, harapannya agar kita dalam berkendara juga punya sifat yang santun dan tertib," ujar AKP Sapari. Ada juga raksasa ( Buta Kala) yang punya sifat angkara murka dan suka melanggar aturan Sang Pencipta yang akhirnya binasa. Dengan...

Polres Jember Raih Predikat Polres Terbaik Tipe A di Ajang Kompolnas Award 2024

Gambar
JEMBER  – Polres Jember Polda Jatim kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih predikat Polres Terbaik Tipe A di ajang Kompolnas Award 2024. Acara penghargaan yang digelar di Hotel Discovery, Jakarta Utara, pada Rabu (17/7/2024) yang lalu merupakan bentuk apresiasi bagi satuan wilayah di Polri yang dianggap maksimal dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya. Selain itu sekaligus sebagai penyemangat bagi Polri untuk terus berbenah dan menjadi lebih baik. Penghargaan diberikan kepada setiap kelompok dari tingkat Mabes hingga Polsek, dengan berbagai kategori yang mencakup kinerja, inovasi, dan pelayanan kepada masyarakat. Dalam ajang ini, Polres Jember Polda Jatim berhasil mengalahkan empat Polres tipe A nominator lainnya, yakni Polres Jembrana Polda Bali, Polres Pati Polda Jateng, Polres Singkawang, dan Polres Tanah Karo Polda Sumut. Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, SH, SIK, MSI, menerima langsung penghargaan tersebut pada malam penganugerahan Ko...

Masa MPLS Polres Probolinggo Kampanyaken Gerakan Anti Narkoba di Sekolah

Gambar
  PROBOLINGGO,- Upaya pencegahan terhadap peredaran Narkoba terus dilakukan oleh Polres probolinggo Polda Jatim. Kali ini melalui Polsek Sumber, Polres Probolinggo menggelar kegiatan sosialisasi anti narkoba di kalangan pelajar yang saat ini sedang Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa siswi baru. Kanit Binmas Polsek Sumber Aipda Ahmad Habibi mengatakan, menindaklanjuti perintah Kapolres Probolinggo,AKBP Wisnu Wardana melalui Kapolsek Sumber Iptu Suyono, ia mengkampanyekan Gerakan anti narkoba di sekolah. “Kami ambil moment MPLS, seluruh Polsek yang ada di jajaran Polres Probolinggo menggelar kegiatan sosialisasi di sekolah yang ada di wilayah masing – masing,”kata Aipda Ahmad di SMAN 1 Sumber, Rabu (17/7). Sementara itu Kapolsek Sumber Iptu Suyono mengatakan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada generasi muda mengenai bahaya narkoba. Ia juga mengatakan, dengan mengkampanyekan Gerakan anti narkoba ini diharapkan para pelajar tau ba...

Polri Gelar Kejuaraan Badminton Kapolri Cup 2024, Upaya Asah Bibit Muda

Gambar
   Jakarta –  Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) berkolaborasi bersama Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) menggelar Kapolri Cup Badminton Championship 2024 pada 22-27 Juli 2024 mendatang. Kejuaraan ini digelar dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78. Kejuaraan badminton yang diadakan di Gedung Olahraga Universitas Negeri Jakarta, Jakarta Timur ini, diikuti oleh anggota Polri dan masyarakat umum. Berbagai kategori dipertandingkan dalam kejuaraan ini. "Di mana Polri dalam rangka merayakan hari lahirnya mengadakan berbagai rangkaian kegiatan yang melibatkan masyarakat umum, salah satunya adalah pertandingan olahraga bulu tangkis," ujar Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko di Jakarta, Kamis (18/7/2024). Trunoyudo menyebut kejuaraan kali ini merupakan bagian dari pembinaan olahraga yang berkelanjutan. Hal ini menjadi tolak ukur ketercapaian prestasi suatu bangsa. Lebih lanjut, Trunoyudo mengatakan kejuaraan ini menjadi langkah awal mengasah ba...

Polri Gelar Kejuaraan Internasional Open Indoor Skydiving Kapolri Cup 2024

Gambar
Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto membuka kejuaraan Internasional Open Indoor Skydiving Kapolri Cup 2024 dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78. Acara ini digelar selama 5 hari mulai dari tanggal 17-21 Juli 2024 di Gedung Soemardhi Wind Tunnel Brimob Polri Cikeas, Jawa Barat. Ketua Panitia Penyelenggara Danpas Gegana Korbrimob Polri Brigjen Pol Reza Arief Dewanto mengatakan, kejuaraan ini melibatkan 145 peserta baik dari dalam negeri maupun luar negeri. "Dari luar negeri ada 10 negara yang terdiri dari 35 peserta dan selebihnya peserta ada di dalam negeri ada klub TNI, Polri dan Sipil baik mahasiswa dan pelajar," kata Reza di Gedung Soemardhi Wind Tunnel Brimob, Cikeas, Bogor, Rabu (17/7/2024). Reza menuturkan, kegiatan kejuaraan ini adalah suatu bentuk kerja sama yang dilaksanakan Polri dalam hal ini Korbrimob bersama dengan Komite Terjun Payung Federasi Aero Sports Indonesia, Komite Olahraga Polri dan Persatuan Terjun Payung Polri. "Kejuaraan ini adalah kejuaraan intern...